Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Di Balik Lagu “Cinta Ini Membunuhku”, Rian D’MASIV Ungkap Cintanya Ditolak 7 Kali

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Revi C Rantung
Vokalis band D'MASIV Rian Ekky Pradipta dalam wawancara di Jakarta pada Rabu (7/6/2023).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis grup band D’MASIV, Rian Ekky Pradipta, mengenang alasan di balik terciptanya lagu “Cinta Ini Membunuhku”.

Hits dari album Perubahan yang dirilis tahun 2008 itu ternyata terinspirasi dari kisah pilu Rian sebagai penulisnya.

Lewat aku X-nya, Rian menceritakan bahwa lagu itu tercipta dari pengalaman cintanya saat SMA.

Baca juga: Lagunya Sempat Ditolak Label Musik, Putra Chrisye Ungkap Dukungan Ariel Noah dan Rian DMasiv

“Pengalaman gue zaman SMA suka sama cewek nembak sampai 7x dan selalu ditolak,” tulis Rian dikutip Kompas.com, Senin (21/11/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rian Ekky Pradipta mengungkapkan alasan sang gadis selalu menolak cintanya sampai tujuh kali.

“Ending-nya dia bilang, ‘maaf, kamu terlalu baik buat aku’,” kata Rian.

Baca juga: Siap Tampil di NAMM Show 2023, DMASIV Akan Bawakan Lagu Berbahasa Inggris yang Belum Pernah Dirilis

Kalimat itu akhirnya menginspirasi Rian Ekky Pradipta untuk menciptakan lagu “Cinta Ini Membunuhku”.

“Pulang ke rumah langsung ambil gitar terus bikin lagu ‘Cinta Ini Membunuhku’ sambil dalam hati berdoa (semoga dapat penjahat)” tulis Rian.

Tanpa disangka lagu itu menjadi hits besar yang mengangkat karier D’MASIV.

Album yang diproduksi oleh Musica Studios itu berisikan total 12 buah lagu.

Selain “Cinta Ini Membunuhku”, ada pula lagu-lagu lain seperti “Di Antara Kalian”, “Merindukanmu”, “Cinta Sampai di Sini”, dan “Diam Tanpa Kata”.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi