KOMPAS.com - Aktris Korea Selatan Lee Young Ae (52) menyumbangkan uang 50 juta Won atau sekitar Rp 1 miliar untuk anak-anak korban konflik di Gaza, Palestina.
Selasa (21/11/2023), Palang Merah Korea mengumumkan kontribusi Lee Young Ae.
Lee Young Ae menyatakan, berita-berita memilukan yang terus-menerus muncul membuatnya sedih.
"Saya berharap sumbangan ini dapat memberikan sedikit bantuan kepada anak-anak yang kehilangan anggota keluarga dan menanggung cobaan berat akibat perang," kata Lee Young Ae, dikutip dari Allkpop.
Baca juga: Lee Young Ae Tawarkan Bantuan untuk Keluarga Korban Tragedi Itaewon
Dana dari pemeran drakor hit Dae Jang Geum (2003-2004) ini akan digunakan untuk perawatan medis anak-anak dan membantu distribusi kebutuhan penting, kerja sama dengan Palang Merah Internasional.
Pada Agustus lalu, Lee Young Ae berdonasi untuk membantu korban kebakaran hutan Pulau Maui di Hawaii senilai 50 juta Won.
Upaya filantropisnya selama ini mencakup berbagai hal termasuk dukungan di negaranya untuk korban kebakaran Desa Guryong, bantuan banjir di Chungcheong, bantuan Covid-19, bantuan untuk pengungsi Ukraina, dan dukungan berkelanjutan untuk pasien kanker anak.
Baca juga: Aktris Korea Selatan Lee Young Ae Donasi Rp 1,1 Miliar untuk Bantu Ukraina
Dia juga setiap tahun menyumbang dana pendidikan untuk anak-anak tentara yang meninggal dan veteran Perang Korea.
Sementara itu, kini Lee Young Ae sedang bersiap untuk memainkan peran utama Cha Se Eum dalam drakor di TVN, Maestro yang akan tayang perdana tanggal 9 Desember.
Sebagai informasi, Lee Young Ae memulai kariernya tahun 1990 sebagai model dan tiga tahun berikutnya menyelami akting melalui drakor How's Your Husband?.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.