Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Julie Estelle Tak Bisa Berhenti Baca Naskah Jatuh Cinta Seperti di Film-Film

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Julie Estelle dalam jumpa pers di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (24/11/2023).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Julie Estelle menggungkap alasan dia mau terlibat dalam film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film karya sutradara Yandy Laurens.

Menurut Julie Estelle, naskah hingga visual hitam putih yang dihadirkan Yandy Laurens, menarik.

“Pengalaman pertama baca skrip enggak mau berhenti karena bagus banget. Suka sama skrip dan akhirnya gue hubungin Ernest akhirnya ketemu Yandy,” kata Julie Estelle dalam jumpa pers di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (24/11/2023).

“Pas ditawarin juga hitam putih (visualnya), menurut gue juga menarik,” tambah Julie Estelle.

Baca juga: Cerita Julie Estelle Terima Main Film JESEDEF Saat Hamil Muda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam kesempatan itu, Julie Estelle mengakui menerima tawaran film besutan Yandy ini dalam keadaan hamil muda.

Pada awalnya dia dihubungi oleh Ernest untuk bergabung dalam film ini.

“Dia (Ernest) hubungin gue dengan suruh baca skenario. Saat itu gue kayak gimana ya, karena hamil muda,” tutur Julie.

“Gue juga mau ikutan film ini fomo (fears of missing out) juga lah, meski hamil karena ceritanya bagus. Pas syuting hamil 4,5 bulan,” tambah Julie.

Baca juga: Profil Julie Estelle, Model dan Aktris Indonesia Keturunan Prancis

Selain Julie Estelle, film ini juga dibintangi Nirina Zubir, Ringgo Agus, Sheila Dara, Dion Wiyoko, dan Alex Abbad.

Film Jatuh Cinta Seperti di Film-film mengisahkan tentang seorang penulis skenario bernama Bagus (Ringgo Agus Rahman), yang tanpa sengaja bertemu kembali dengan Hana (Nirina Zubir), sahabatnya ketika SMA.

Bagus, yang merasakan benih-benih asmara, memutuskan untuk mendekati Hana sambil menuangkan kisah perjumpaan mereka ini ke dalam sebuah skenario film drama romantis.

Baca juga: Nirina Zubir Terima Tawaran Jatuh Cinta Seperti di Film-film karena Pengalaman Sama

Masalahnya, pendekatan Bagus ke Hana mendapatkan halangan berat karena Hana masih menutup hatinya setelah kehilangan suaminya yang baru saja meninggal dunia.

Film ini menghadirkan visual hitam putih dan tayang pada 30 November 2023 di bioskop.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi