Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ibunda Hana Hanifah Sebut Putrinya Kerap Diancam Randy

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Yani (kiri) dan Ferdian, kuasa hukum Hana Hanifah (kanan) di Pengadilan Agama (PA) Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/11/2023).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

BOGOR, KOMPAS.com - Ibu selebgram Hana Hanifah, Yani, membeberkan salah satu pemicu putrinya ingin segera bercerai dari Randy.

Yani mengatakan, Hana kerap mendapat ancaman dari Randy sehingga membuatnya tak nyaman.

“Yang saya tahu ya selalu diancam. Kalau sering diancam gitu kan enggak nyaman ya, lebih baik cerai,” kata Yani di Pengadilan Agama (PaA) Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/11/2023).

Baca juga: Pilihan Cerai Hana Hanifah Setelah 1 Bulan Menikah, Suami Minta Mahar Dikembalikan

Yani yang ditemani kuasa hukum Hana, Ferdian, menyebut salah satu contoh ancaman dari Randy untuk kliennya tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Ya melalui chat, namanya ancaman enggak enak semua,” ungkap Yani.

“Kalau kata-katanya sih mau menghancurkan,” timpal Ferdian.

Baca juga: Mantap Bercerai, Hana Hanifah: Daripada Sakit Hati

“Menjatuhkan kariernya,” ucap Yani lagi.

Yani sendiri merasa kecewa dengan perlakuan Randy kepada putrinya. Dia yang sudah memercayakan putrinya kepada Randy justru berakhir tak baik.

“Iyalah sebagai orangtua kecewa. Harusnya ada yang menjaga enggak tahunya bukannya menjaga malah bikin enggak nyaman anak saya,” kata Yani lagi.

Baca juga: Randy Minta Mahar Dikembalikan, Hana Hanifah: Ambil Aja, Sudah Enggak Butuh

Sidang perceraian Hana Hanifah saat ini masih terus bergulir di PA Bogor, Jawa Barat. Hanya saja saat agenda pembuktian, sidang tersebut mengalami penundaan.

Sebagai informasi, Hana dan Randy menikah pada 8 September 2023 di Bogor.

Namun baru sebulan menikah, Hana menggugat cerai dan menuding Randy berselingkuh dengan mantan kekasih.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi