Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kronologi Yayu Unru Meninggal Dunia, Sempat Dua Kali Serangan Jantung

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/VIVIEN KILLILEA
Aktor asal Indonesia Yayu Unru menghadiri Acura Festival Village di Sundance Film Festival 2023 di Park city, Utah, AS pada 23 Januari 2023.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor senior Yayu Unru meninggal dunia pada Jumat (8/12/2023) pukul 07.05 WIB dalam usia 61 tahun di rumah sakit Yarsi Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Anak ketiga Yayu, Fatih Unru, menjelaskan detail kronologi kepergian ayahnya.

Mulanya, serangan jantung pertama dirasakan Yayu pada Senin (4/12/2023) malam.

Baca juga: Yayu Unru Meninggal Dunia karena Serangan Jantung

Saat itu, keluarga langsung bergegas membawa Yayu di rumah sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat sejak Senin (4/12/2023) malam.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pada Selasa (5/12/2023), Yayu mengalami serangan jantung kedua pukul 06.00 WIB.

Operasi pemasangan ring jantung yang rencananya dilaksanakan pada pukul 07.00 WIB terpaksa ditunda.

Melihat kondisi Yayu semakin kritis dan tak sadarkan diri, dokter akhirnya memutuskan menjalani operasi pemasangan ring jantung pada hari yang sama, Selasa pagi, pukul 09.00 WIB.

Setelahnya, kondisi Yayu sempat dinyatakan membaik oleh pihak keluarga.

Namun takdir berkata lain. Yayu Unru mengembuskan napas terakhirnya pada Jumat pagi ini pukul 07.06 WIB dalam usia 61 tahun.

"Ayah (meninggal dunia) kerena sakit, sakit jantung. Ya intinya serangan jantungnya sempat, kemarin sekali kena serangan jantung tapi udah aman, sudah operasi," kata Fatih Unru setelah menghadiri pemakaman ayahnya di TPU Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat.

"Nah, yang kedua kali tu di mana Tuhan sudah berkehendak, jadi ya kami hanya bisa berdoa," lanjutnya.

Fatih mengenang sosok ayahnya sebagai orang yang baik, sabar dan tegas.

"Bapak orang yang baik, sabar, bijaksana, tegas. Seorang guru yang luar biasa, bukan cuma buat saya, begitu pun juga untuk oran lain. Mungkin dia bagi saya Bapak yang juga jadi sosok guru, bagi orang lain dia adalah guru yang menjadi sosok Bapak juga," jelas Fatih.

Pemakaman Yayu diiringi isak tangis dari istri, anak, kerabat serta sahabat yang ditinggalkannya.

Sebelumnya, jenazah Yayu disemayamkan di rumah duka di Kayu Putih Utara, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Jumat.

Deretan figur publik silih berganti memberikan penghormatan terakhir di rumah duka Yayu Unru.

Di antaranya ada aktor Reza Rahadian, Chicco Jeriko, Vino G Bastian, Lukman Sardi, Tora Sudiro, Donny Damara, Tyo Pakusadewo, Dian Sastrowardoyo, Denny Sumargo, dan masih banyak lainnya.

Sepanjang hidupnya, Yayu dikenal sebagai salah satu acting coach dan aktor terbaik Indonesia.

Puluhan film dibintanginya hingga mendapat dua Piala Citra.

Awal tahun ini, Yayu Unru sempat menyita perhatian publik lewat perannya di serial Last Of Us bersama Christine Hakim.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi