Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Main Film Ambar, Dimas Anggara Bicara Tentang Aborsi

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi
Film Ambar akan menjadi proyek horor pertama bagi aktor peran Dimas Anggara.
|
Editor: Ira Gita Natalia Sembiring

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor peran Dimas Anggara memberikan pandangan pribadinya terkait aborsi.

Suami Nadine Chandrawinata ini tak setuju dengan aborsi karena menghilangkan nyawa makhluk hidup.

“Saya sih pribadi enggak setuju ya, karena itu kan makhluk hidup, ada nyawanya,” kata Dimas Anggara saat ditemui di Jakarta Selatan, Rabu (12/12/2023).

Selain itu, Dimas Anggara menganggap bahwa memiliki anak itu adalah hal yang sulit untuk sebagian orang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oleh sebabnya, manusia seharusnya bersyukur untuk memiliki anak daripada melakukan aborsi.

Baca juga: Film Ambar Jadi Proyek Horor Pertama Dimas Anggara

“Kan dapat anak itu susah, bikinnya sih gampang, dapatnya yang susah. Jadi kalau sudah ada, ya itu titipan dari Tuhan, kenapa dibuang? Titipan itu ada maknanya jadi kalau saya pribadi sih enggak setuju,” paparnya.

Dimas Anggara akan bermain dalam sebuah film horor berjudul Ambar.

Film garapan sutradara Alif Fahrian ini akan mengangkat cerita tentang dukun beranak yang mengumpulkan bayi dari aborsi.

Dalam film Ambar, Dimas Anggara akan beradu akting dengan Leony, Jasmine Suraya, Inggrid Widjanarko, Muhammad Hanief, Zahra Macapagal, Jenny Zhang, Aina Nisa, Rayna Snova, Amanda Tan, dan Mickey.


Baca juga: Leony Ungkap Caranya Dalami Karakter Dukun Beranak dalam Film Ambar


Film garapan rumah produksi MAF World Pictures bersama Bianglala Entertainment ini akan melangsungkan syuting Januari 2024 di Yogyakarta dan Kuala Lumpur, Malaysia.

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi