Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Marvel Pecat Jonathan Majors, Imbas Kasus Kekerasan

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/ARTURO HOLMES
Aktor Jonathan Majors menghadiri perhelatan Annual Academy Awards ke-95 atau Oscar 2023 di Hollywood, California, pada 12 Maret 2023.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Kistyarini

KOMPAS.com - Marvel Studios resmi memecat aktor Jonathan Majors, pemeran Kang dalam Marvel Cinematic Universe (MCU).

Pemecatan itu merupakan imbas dari vonis bersalah yang dijatuhkan kepada Majors dalam perkara pidana ringan penyerangan dan pelecehan mantan kekasihnya, Grace Jabbari.

Sebagai informasi, Majors merupakan pemeran Kang, karakter antagonis utama dalam Multiverse Saga MCU.

Keputusan tersebut juga berdampak pada rencana besar Marvel yang sebelumnya menetapkan Majors sebagai Kang the Conqueror dalam beberapa filmnya mendatang.

Dia pertama kali memainkan versi Kang di akhir 2021 dalam serial Loki, yang ditayangkan serial Disney+.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Jonathan Majors Dinyatakan Bersalah atas Penyerangan terhadap Mantan Kekasih

Ini sebuah episode yang menjadi mesin penceritaan utama untuk MCU ke depan dan karakter Majors sebagai tokoh penting di masa depan. 

Kang The Conqueror pun dirancang memiliki film tersendiri berjudul Avengers: The Kang Dynasty yang dijadwalkan tayang pada 1 Mei 2026.

Variety melaporkan bahwa para eksekutif Marvel, yang dipimpin oleh Kevin Feige, membahas berbagai kemungkinan berkait kasus Jonathan Majors.

Termasuk di antaranya adalah mencari aktor lain untuk memerankan Kang, membatalkan The Kang Dynasty, atau merancang ulang sisa Multiverse Saga.

Baca juga: Jonathan Majors Dilepas Manajemen, Buntut Kasus Penganiayaan

Sebagai informasi, pada 18 Desember 2023 Jonathan Majors dinyatakan bersalah atas kasus pidana ringan pelecehan dan penyerangan terhadap mantan kekasihnya, Grace Jabbari.

Dalam putusan tersebut, Majors juga dinyatakan tidak bersalah atas dua dakwaan yakni penyerangan yang disengaja pada tingkat ketiga dan pelecehan berat pada tingkat kedua.

Grace Jabbar melaporkan perbuatan Majors setelah diduga membuatnya cedera di jari tengah kanannya.

Jabbari menuduh bahwa Majors melakukan penyerangan dan pelecehan pada tanggal 25 Maret 2023 lalu.

Baca juga: Marvel Pertimbangkan Masa Depan Jonathan Majors Setelah Ditangkap Kasus Dugaan KDRT

Jabbari kemudian melaporkan Majors ke polisi hingga akhirnya mantan kekasihnya itu kini ditahan.

Jonathan Majors dijatuhi vonis bersalah oleh majelid hakim Pengadilan Pidana Manhattan atas tuduhan penyerangan tingkat ketiga dan pelecehan tingkat kedua.

Hukuman untuk Jonathan Majors dijadwalkan akan dijatuhkan pada 6 Februari 2024.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Variety
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi