Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nikahi Rakyat Biasa, Pangeran Abdul Mateen Berikan Mahar 1.000 Ringgit Brunei

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @tmski
Pangeran Abdul Mateen dan istrinya
|
Editor: Rintan Puspita Sari

KOMPAS.com- Pangeran Abdul Mateen dari Brunei Darussalam yang juga atlet polo, resmi menikahi tunangannya, Anisha Rosnah pada Kamis (11/1/2024).

Upacara pernikahan Islami Pangeran berusia 32 tahun dan Yang Mulia Anisha Rosnah, 29, diadakan di dalam masjid berkubah emas di ibu kota Brunei Darussalam, Bandar Seri Begawan.

Pangeran Mateen tampak mengenakan pakaian tradisional berwarna putih berhiaskan motif berbentuk berlian dan hiasan kepala.

Dia duduk di atas bantal kuning yang ditinggikan di depan seorang imam yang memimpin upacara khusus laki-laki yang dihadiri oleh sultan dan kerabat serta tamu lainnya.

Baca juga: Ramai Disebut Selingkuhan Pangeran William, Rose Hanbury Tampak Hadir di Penobatan Raja Charles III

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saya terima nikahnya Dayang Anisha Rosnah binti Adam dengan maharnya 1.000 Ringgit tunai," ucap Pangeran Abdul Mateen saat melaksanakan akad nikah dikutip dari tayangan RTB News.

Sebagai informasi, 1.000 Ringgit Brunei Darussalam atau Dolar Brunei Darussalam, setara dengan Rp 11,703 juta.

Usai mengucapkan akad, Pangeran Mateen terlihat menghampiri ayahnya dan mencium tangannya.

Perayaan pernikahan kerajaan mencapai puncaknya pada 14 Januari 2024 dengan upacara gemerlap di istana.

Daftar tamu diungkap mencakup keluarga kerajaan internasional dan para pemimpin politik.

Baca juga: Rumor Perselingkuhan Pangeran William Disebut Mempengaruhi Pernikahannya dengan Kate Middleton

Banyak warga Brunei berencana untuk berbaris di jalan-jalan untuk prosesi pada tanggal 14 Januari 2024, ketika pasangan tersebut akan lewat dengan kereta kerajaan.

Pangeran Mateen adalah anak ke-10 dari Sultan Hassanal Bolkiah, raja yang paling lama memerintah di dunia dan pernah menjadi orang terkaya di dunia.

Sementara itu, Abdul Mateen juga dikenal sebagai salah satu orang terkaya di benua Asia.

Dia juga merupakan pilot helikopter di angkatan udara negaranya, ia sering dibandingkan di media dengan Pangeran Harry dari Inggris.

Pangeran Mateen lulus sebagai kadet perwira di Akademi Militer Kerajaan Inggris Sandhurst dan mewakili negaranya dalam olahraga polo di Asian Games Tenggara 2019.

Dalam beberapa tahun terakhir, ia memainkan peran yang semakin besar dalam diplomasi internasional.

Sementara pengantin wanitanya, Anisha, adalah cucu dari salah satu penasihat utama ayahnya.

Anisha dilaporkan memiliki merek fesyen Silk Collective dan salah satu pemilik bisnis pariwisata bernama Authentirary.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: www.straitstimes.com, People, Tatler Asia
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi