Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

6 Fakta di Balik Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Adhiyat dalam jumpa pers di kantor Falcon Pictures daerah Warung Buncit, Jakarta Selatan, Sabtu (27/1/2024).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penulis Pidi Baiq dan sutradara Fajar Bustomi kembali bekerja sama dalam proyek film Dilan: 1983 Wo Ai Ni .

Film ini akan menceritakan tentang Dilan saat masa kecil, di usianya yang masih 12 tahun.

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni mendapuk Adhiyat sebagai Dilan dan Malea Emma sebagai Mei Lien. Film ini diproyeksikan tayang di bioskop pada tahun ini.

Dalam jumpa pers pada Sabtu (27/1/2024), Fajar Bustomi dan Pidi Baiq menceritakan kisah di balik film Dilan 1983: Wo Ai Ni.

Baca juga: Ashel JKT48 Jalani Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com merangkumnya sebagai berikut:

1. Buku dan film digarap beriringan

Dilan Wo Ai Ni 1983 mulai syuting pada 29 Januari 2024. Namun, rupanya buku Dilan 1993: Wo Ai Ni belum rampung ditulis.

Oleh karena itu, kata Pidi Baiq, buku Dilan 1983: Wo Ai Ni akan digarap beriringan dengan syuting filmnya. Pidi Baiq memastikan buku Dilan 1983: Wo Ai Ni  akan dirilis lebih dahulu.

"Paling dibikin film dulu aja, ini bukunya sebentar lagi. Tinggal beberapa halaman, daripada nunggu saya, saya kan orangnya angin-anginan ya. Jadi akan paralel, selagi syuting itu buku terbit. Tapi dipastikan akan buku dulu," kata Pidi Baiq di kantor Falcon Pictures di Jakarta Selatan, Sabtu.

Baca juga: Cerita Adhiyat Saat Pidi Baiq Menunjuknya Jadi Dilan di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

2. Adhiyat memerankan karakter Dilan kecil

Sutradara Fajar Bustomi dan Penulis Pidi Baiq membeberkan alasannya memilih Adhiyat untuk berperan sebagai Dilan yang duduk di bangku sekolah dasar (SD).

Yang pertama, Adhiyat usianya sangat tepat dengan karakter Dilan kecil yang duduk di bangku SD.

Selain itu, senyum Adhiyat pun mirip dengan Dilan kecil. Fajar mengungkapkan Adhiyat memang mampu dalam berakting menjadi Dilan.

“Iya harus yang muda ya. Kalau kenapa Adhiyat ya karena usianya memang harus tepat, jadi enggak ketuaan. Ya harus bisa aktingnya,” kata Fajar.

Baca juga: Pidi Baiq Butuh 2 Tahun Cari Karakter Mei Lien di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Sama seperti Fajar, Pidi Baiq memastikan Adhiyat sangat tepat memerankan karakter Dilan.

3. Adhiyat merasa tertekan memerankan karakter Dilan

Adhiyat mengaku merasa tertekan memerankan karakter Dilan. Sebab Dilan sudah menjadi karakter yang sangat ikonik.

Meski demikian, ia percaya diri bisa melakukannya karena ada bantuan sutradara Fajar Bustomi dan tim lainnya.

“Pasti ada sedikit pressure (memerankan Dilan) tapi ada bantuan dari Om Fajar (sutradara) dan yang lain. Alhamdulillah jadi sedikit lebih tenang insya Allah filmnya bagus dan ditonton banyak orang,” kata Adhiyat.

Baca juga: Pidi Baiq Butuh 2 Tahun Cari Karakter Mei Lien di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Adhiyat senang bisa terlibat dalam film Dilann1983: Wo Ai Ni. Apalagi ia melihat lineup yang main di film ini keren-keren.

4. Butuh 2 tahun cari karakter Mei Lien

Sementara sosok Mei Lien yang jadi gebetan Dilan kecil akan diperankan oleh Malea Emma.

Pidi Baiq mengaku butuh dua tahun untuk mencari karakter Mei Lien ini.

Pidi Baiq kemudian memilih Malea Emma sebagai karakter Mei Lien setelah melihat akun YouTube-nya.

"Paling susah pas cari Mei Lien saya cari di socmed (social media) sampai akhirnya menemukan Malea. Saya langsung hubungin teh Erica, tapi ternyata ada di Amerika,” kata Pidi Baiq.

Baca juga: Alasan Fajar Bustomi dan Pidi Baiq Pilih Adhiyat Perankan Dilan Kecil

Pidi Baiq merasa Malea tepat memerankan Mei Lien. Ditambah Malea pernah ikut dalam project film Hollywood yang juga jadi nilai plusnya.

Malea sendiri mengaku bahagia bisa bergabung dalam proyek film ini.

Namun demikian, Malea sedikit kesulitan untuk berbahasa Indonesia karena telah menetap di Amerika Serikat.

Malea yakin bisa kembali jago bahasa Indonesia dan memerankan karakter Mei Lien dengan bimbingan Fajar Bustomi, Norman, dan beberapa tim produksi film Dilan 1983: Wo Ai Ni.

Baca juga: Adhiyat Perankan Dilan di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

5. Debut Ashel JKT48 main film

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni juga menjadi debut Adzana Shaliha atau yang akrab disapa Ashel dalam berakting.

Ashel JKT48 memerankan karakter Ka Ida, kakaknya Dilan.

Ashel senang bisa terpilih menjadi salah satu cast di film Dilan 1983: Wo Ai Ni setelah melewati beberapa tahapan screen test.

“Wah pasti senang banget, karena dulu pas 2017 pembaca Dilan, dan suka dengan Dilan dan Milea. Pada tahun 2024 ini diberi kesempatan ikut di dalam Dilan senang banget,” kata Ashel JKT48.

Baca juga: Pidi Baiq Umumkan Akan Garap Novel Dilan Wo Ai Ni 1983

6. Deretan pemain dan sinopsis

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni diperankan oleh Ashel JKT48, Adhiyat, Malea Emma, Zayyan Sakha, Cok Simbara.

Kemudian, ada Muzakki, Queen, Sulthan, Ferdinand, Keanu Azka, Graciella Abigail, Shania Diva, Cleo, Quentin, Mieke Amalia, Annisa Hertami, dan Daan Aria.

Dilan 1983: Wo Ai Ni mengisahkan tentang Dilan yang merupakan seorang anak laki-laki berusia 12 tahun yang tinggal di Bandung, Jawa Barat.

Pada 1983, Dilan harus pindah ke Timor Timur karena ayahnya yang bertugas sebagai tentara.

Setelah satu setengah tahun di Timor Timur, Dilan kembali ke Bandung. Ia pun bertemu dengan sahabat lamanya, Mei Lien yang merupakan seorang gadis cantik pindahan dari Semarang.

Dilan suka pada Mei Lien, tetapi ia tahu bahwa mereka tidak boleh pacaran.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi