Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jungkook BTS, Soyeon (G)I-DLE, Vernon SEVENTEEN Jadi Anggota Penuh Asosiasi Hak Cipta Musik Korea

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Jungkook BTS, Jeon Soyeon (G)I-DLE, Vernon SEVENTEEN, dan masih banyak lagi telah dipromosikan menjadi anggota penuh Asosiasi Hak Cipta Musik Korea (KOMCA).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Jungkook BTS, Jeon Soyeon (G)I-DLE, Vernon SEVENTEEN, dan masih banyak lagi telah dipromosikan menjadi anggota penuh Asosiasi Hak Cipta Musik Korea (KOMCA).

Dilansir Soompi pada Kamis (1/2/2024), menurut KOMCA, sekitar 51.000 komposer dan penulis lirik terdaftar sebagai anggota asosiasi pada Januari 2024.

Setiap pemegang hak cipta dapat bergabung dengan KOMCA sebagai "anggota junior".

Baca juga: Jungkook BTS, Stray Kids, hingga TXT Masuk dalam Nominasi Peoples Choice Awards

Namun, dewan direksi memilih 30 anggota junior setiap tahun untuk dipromosikan menjadi "anggota penuh."

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebanyak 27 anggota dipilih dari kategori utama, sedangkan tiga sisanya dipilih dari kategori non-utama.

Baca juga: Lirik Lagu 2 MINUS 1 - Joshua dan Vernon SEVENTEEN

Mereka yang telah dipromosikan menjadi anggota penuh tahun ini termasuk Jungkook BTS, Jeon Soyeon (G)I-DLE, dan Vernon SEVENTEEN.

Ada pula Ahn Ji Young, Code Kunst, dan Ahn Ye Eun dari BOL4, dan juga penulis lagu 250, VERSACHOI, Lee Seuran, dan TOIL.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi