Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tuangkan Kegalauan, Gita Sinaga Bikin Kumpulan Puisi Cinta dalam Buku

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Gita Sinaga saat ditemui di daerah SCBD, Jakarta Selatan, Minggu (4/2/2024).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain aktif dengan kegiatan syuting, artis peran Gita Sinaga juga menjadi penulis buku yang berisi puisi cinta.

Adapun puisi-puisi itu muncul berangkat dari kegalauan hati Gita Sinaga.

Menurut Gita, kegalauan hati bisa menjadi sebuah hal yang menghasilkan.

Baca juga: Gita Sinaga: Kalau Bisa Menikah Sekali, Enggak Ada Kata Cerai

“Puisi cinta, ternyata benar ya kata kalau habis patah hati galaunya aja jadikan itu hal akhirnya ada hasilnya ya itu kumpulan puisi aku,” kata Gita Sinaga saat ditemui di daerah SCBD, Jakarta Selatan, Minggu (4/2/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Patah hati gue tuh kayak panjang gitu. Jadi kegalauannya udah lama tapi seru juga jadi karya, jadi ya udah dibuka,” tambah Gita Sinaga.

Bahkan menurut perempuan berusia 34 tahun ini, ada salah satu puisi yang kala itu dibuatnya sedang patah hati hebat.

Baca juga: Buat Konten Trading, Gita Sinaga: Awalnya karena Aku Dengar Kebohongan

“Ada satu dua puisi yang gue lagi sakit banget, sedih banget. Gue tulis sambil nangis ya kan,” ucap Gita Sinaga.

Gita Sinaga mengatakan, tak baik perasaan galau disimpan dalam hati.

Sebab hal itu bisa menimbulkan penyakit mental.

Baca juga: Keisengan Gita Sinaga yang Berbuah Lagu Semesta yang Sama

“Beneran itu salah satu caranya (bikin buku puisi) karena kalau dipendem lama-lama itu lah kenapa kadang orang-orang dikit-dikit sakit mental atau mental health dengan berbagai macem namanya ya itu,” tutur Gita Sinaga.

“Karena berusaha terlihat baik-baik aja padahal hatinya enggak baik-baik aja. Ya kalau aku ikutin aja,” tambah Gita.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi