Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tamara Tyasmara Jalani Pemeriksaan Tambahan Berkait Kasus Kematian Anaknya

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Tamara Tyasmara dan kuasa hukumnya, Sandy Arifin di Polda Metro Jaya, Rabu (7/2/2024).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Tamara Tyasmara mendatangi Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya pada Rabu (7/1/2024) hari ini.

Tamara tiba pada pukul 11.12 WIB didampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin.

Tamara tampak mengenakan kardigan abu-abu dengan dalaman putih.

Sebagai informasi, putra semata wayang Tamara Tyasmara, Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante, meninggal dunia diduga karena tenggelam di kolam renang pada 27 Januari 2024.

Sebelum masuk ke Direktorat Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Tamara mengatakan, ia siap mengikuti proses hukum yang ada.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Menanti Hasil Otopsi Jenazah Anak Tamara Tyasmara yang Meninggal di Kolam Renang

“Iya diikutin semua prosesnya ya,” ujar Tamara di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu.

Sandy Arifin mengatakan, kehadiran Tamara ke Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan tambahan terkait meninggalnya sang anak di kolam renang.

Agendanya kali ini pemeriksaan tambahan.

“Tadi ada beberapa saksi yang juga sudah diperiksa. Hari ini (Tamara) menjalani BAP (berita acara pemeriksaan) tambahan,” ujar Sandy.

Sandy mengatakan, kliennya tak membawa barang bukti tambahan.

Baca juga: Polisi Telah Periksa 10 Saksi Terkait Meninggalnya Anak Tamara Tyasmara di Kolam Renang

Tamara dan sopirnya menjalani pemeriksaan tambahan.

Sebelumnya, Tamara dan sopirnya sudah menjalani pemeriksaan terkait meninggalnya Dante pada Senin (5/2/2024).

Saat pemeriksaan Senin lalu, Tamara dicecar 15 pertanyaan oleh penyidik terkait meninggalnya sang anak.

“Sementara pemeriksaan tambahan saksi aja. Ada driver (yang juga jalani pemeriksaan tambahan),” tutur Sandy Arifin.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi