Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sempat Jadi Korban Mafia Tanah, Nirina Zubir Semringah Empat Sertifikat Rumahnya Berhasil Kembali

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI
Penyerahan sertifikat tanah oleh Kementerian ATR/BPN kepada Nirina Zubir yang terlibat kasus mafia tanah, di Kantor Wilayah BPN Provinsi DKI Jakarta, Selasa (13/2/2024).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Andika Aditia


KOMPAS.com – Artis peran Nirina Zubir begitu semringah setelah sertifikat rumahnya yang sempat diambil alih mafia tanah berhasil kembali ke tangannya.

Nirina Zubir sendiri menerima langsung sertifikat dengan atas nama ibunya tersebut di kantor Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) pada Selasa (13/2/2024).

Dalam unggahan di Instagram-nya, Nirina menerima sertifikat ini yang diserahkan langsung oleh Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni.

Baca juga: Harus Mesra dengan Nirina Zubir di Film, Ringgo Agus Rahman: Aku Sudah Anggap Dia Kakak

“Hari ini Na dan keluarga menjadi saksi bahwa hukum kita ditegakkan untuk BISA MENANG melawan #mafiatanah,” tulis Nirina Zubir di akun Instagram-nya, dikutip Rabu (14/2/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nirina mengaku saat ini, sebanyak empat sertifikat milik keluarganya yang digelapkan mafia tanah sudah dikembalikan oleh Kementerian ATR/BPN.

Lalu, kata Nirina, empat sertifikat lainnya sedang dalam proses pemulihan untuk dikembalikan ke Nirina Zubir dan keluarga.

Baca juga: Ringgo Agus dan Nirina Zubir Dikurung Selama 4 Hari demi Film JCSDFF

“Bersyukur sekali hari ini hal yang kami perjuangkan datang juga!! 4 sertifikat tanah telah kami terima, dan sisa 4 sertifikat lainnya akan segera menyusul. Sesuai arahan wamen @rajaantoni tidak lebih dari 1 bulan… syukur2 bisa dalam 2 minggu ini… senang dan tenangnya hati ini,” tutur Nirina.

Atas hal ini, Nirina menyampaikan terima kasih kepada semua jajaran Kementerian ATR/BPN, begitu juga Presiden Joko Widodo.

Sebelumnya, Nirina Zubir sempat terkejut saat mengetahui sertifikat milik ibunya sudah berganti nama tanpa sepengetahuan dan sepertujuan pemilik.

Baca juga: Nirina Zubir dan Ringgo Agus Rahman Kembali Dipasangkan dalam Jatuh Cinta Seperti di Film-film

Setelah diusut, ternyata komplotan mafia tanah telah memanipulasi sertifikat tersebut dengan membalikan nama kepemilikan.

Sertifikat itu mulanya dipindahtangankan oleh eks ART keluarga Nirina Zubir lalu dilakukan perubahan di notaris.

Para pelaku sendiri, yang terdiri dari eks ART dan notaris itu telah divonis pidana.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi