Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ternyata Pernah Jadi Cameo di Sinetron Bidadari, Reza Rahadian Dibayar Rp 25.000

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Aktor Reza Rahadian dalam konferensi pers film Berbalas Kejam di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (15/2/2023).
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Mengawali kariernya di dunia akting lewat sinetron, aktor Reza Rahadian ternyata pernah muncul sebagai cameo di sinetron Bidadari.

Saat itu Reza menjadi cameo teman sekelas pemeran utama sinetron Bidadari yang diperankan oleh Angel Karamoy. 

"Jadi ekstras 2003-2004, di sinetron Bidadari," kata Reza dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo.

"Waktu yang gue udah ganti Angel Karamoy, udah bukan Marshanda, gue jadi temen-temen sekolahnya (Angel)," imbuhnya.

Baca juga: Jadi Sahabat Reza Rahadian Selama 12 Tahun, BCL: Lebih Dalam dari Cinlok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambil tertawa, Reza menceritakan, sebagai cameo, Angel Karamoy bahkan tak tahu ada dirinya di sinetron itu.

"Angel tahu?" tanya Denny Sumargo.

"Ya enggak tahu lah," kata Reza sambil tertawa.

Reza juga blak-blakan mengungkap honor pertama yang didapatnya saat itu sebagai cameo. 

"(Dibayar) Rp 25.000," tutur Reza.

Setelah melewati peran sebagai cameo di beberapa judul sinetron, Reza akhirnya mendapatkan kesempatan untuk menjadi pemeran utama lewat sinetron Culunnya Pacarku.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Pasutri Gaje yang Pasangkan BCL dan Reza Rahadian

"Baru dapat peran utama 2005," ujar Reza.

"Tahun 2005 (dibayar) Rp 750.000 per episode," lanjutnya.

Mengungkap perjalanan kariernya yang tak semulus bayangan banyak orang, Reza juga mengalami penolakan yang sempat membuatnya merasa sakit hati. 

"Kayaknya itu pengalaman semua orang, gue paling inget, karena mungkin itu lumayan hurtful pada waktu itu," ujar Reza.

"Adalah ketika gue melihat foto gue, kan dulu harus bawa foto belakangnya biodata, foto itu gue lihat ada di tong sampah ruang head of castingnya. Sakit hati waktu itu, pulang sih sedih ya," lanjutnya.

Walaupun sakit hati, Reza bisa kembali bangkit ketika mengingat sosok ibunya yang tangguh dan pesan yang disampaikan padanya ketika bercerita tentang kejadian itu. 

"Gue terbiasa punya diskusi tentang kegagalan. Gue pulang, gue cerita, dia cuma bilang 'oh itu mungkin buat kamu hari ini menyakitkan, tapi kamu enggak akan tahun 10 tahun lagi ceritanya berubah menjadi apa,'" ujar Reza menirukan pesan ibunya.

"'Jadi don't stop, if you love it, keep doing it. Gue kayak oke ya udah," sambungnya. 

Kini Reza dikenal sebagai salah satu aktor terbaik Tanah Air dan telah meraih sejumlah penghargaan di dunia akting, salah satunya Piala Citra untuk kategori Pemeran Utama Pria Terbaik FFI. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi