Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Perolehan Suara Sementara Masih Sedikit meski Dipromosikan Raffi Ahmad, Jeje Govinda: Belum Rezeki

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/SINTIA ASTARINA
Jeje Govinda usai mengisi sebuah acara bincang-bincang di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (2/8/2017)
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Ritchie Ismail atau Jeje Govinda maju sebagai calon anggota legistlatif DPR RI untuk Dapil Jawa Barat II yang diusung Partai Amanat Nasional (PAN) di Pemilu 2024.

Namun perolehan suara sementara Jeje Govinda hingga saat ini masih belum banyak. Meskipun, Jeje sudah dipromosikan oleh Raffi Ahmad.

Jeje berujar tak masalah dengan hasil suara sementara ini.

“Enggak apa-apa, mungkin belum rezeki kali ya,” kata Jeje Govinda di daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan baru-baru ini.

Baca juga: Jeje Govinda Pasrah Andai Tak Lolos ke Senayan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berdasarkan pantauan Kompas.com di situs KPU, Senin (26/2/2024) pukul 09.00 WIB, Jeje Govinda berada di urutan kedua perolehan suara dari PAN sebesar 24.455.

Hingga kini suara yang masuk untuk Dapil Jawa Barat II ialah 10.577 dari 16.122 atau 65,61 persen.

“Enggak apa-apa namanya Pemilu. Lumayan nomor 2 di PAN,” ucap Jeje lagi.

Kendati demikian, Jeje mengaku terus mendapat dukungan dari keluarga, khususnya sang istri, Syahnaz Sadiqah.

Baca juga: Rumah Tangganya Pernah Dapat Ujian, Syahnaz Sadiqah Bersyukur Masih Bersama Jeje Govinda

“Dia (Syahnaz) juga sama, dia rajin liatin website. Support lah, senang dia saya ikut kayak gini,” ujar Jeje Govinda.

Lebih lanjut, Jeje hanya menunggu kepastian hasil perolehan suara yang sedang dihitung KPU.

Dalam Dapil Jawa Barat II, Jeje Govinda bersaing dengan komedian Denny Cagur yang diusung oleh PDI Perjuangan.

Saat ini perolehan suara sementara Denny Cagur sebesar 30.239.

Kemudian ada nama Dede Yusuf yang diusung Partai Demokrat dengan perolehan suara sementara 100.224.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi