Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kisah di Balik Viralnya Ulfa Merdeka yang Suaminya Nonton Konser Taylor Swift di Singapura

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/Ulfa Merdeka
Influencer Ulfa Merdeka sempat menarik perhatian belakangan ini karena mengunggah foto suaminya, Hendra Outside, di Instagram yang menemaninya nonton konser Taylor Swift di Singapura.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Konser penyanyi asal Amerika Serikat (AS), Taylor Swift, digelar di National Stadiun Singapure selama enam hari.

Mulai dari tanggal 2 hingga 4 Maret 2024, lalu berlanjut pada 7 hingga 9 Maret 2024.

Di balik pagelaran konser Taylor Swift, ada sejumlah cerita menarik. Salah satunya, cerita seorang suami influencer Ulfa Merdeka yang rela ke Singapura menemani istrinya menonton aksi panggung pelantun “Cruel Summer”.

Baca juga: Intip Isi VIP Merchandise Konser Taylor Swift The Eras Tour

Pasangan ini juga sukses menarik perhatian karena suami Ulfa Merdeka, Hendra Outside, mengenakan kaus yang bertuliskan rincian anggaran biaya nonton konser Taylor Swift dengan total Rp 34 juta.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tulisan lengkap pada kaus tersebut, yakni:

Sementara di bagian depan kaus tersebut bertuliskan, "Aku Bukan Swiftie (sebutan penggemar Swift), Tapi Pengen Nyenengin Istri."

Ulfa mengunggah foto suaminya mengenakan kaus tersebut di Instagram dan menjadi viral di media sosial.

Kompas.com merangkum cerita di balik viralnya Ulfa Merdeka dan suaminya sebagai berikut.

1. Di-notice media Singapura

Ulfa Merdeka mengatakan, awalnya media Singapura, Mothership yang tertarik oleh keunikan dari kaus yang dikenakan suaminya, Hendra.

Hal ini pula yang membuat mereka diwawancara setelah selesai konser Taylor Swift.

Ia tak menyangka hadil wawancara tersebut ternyata diunggah di media Mothership SG. Bahkan, di unggah di media sosialnya yang akhirnya malah membuat Ulfa dan suaminya viral jadi sorotan publik.

Baca juga: Suami Viral karena Kaus Rincian Biaya Nonton Konser Taylor Swift, Ulfa Merdeka Ungkap Ide Awalnya

“Waktu bubaran konser, aku enggak nyangka juga, dia bakal naruh itu di artikel Mothership. Udah ramai di luar negeri, baru orang Indonesia nge-notice termasuk akun-akun besar,” kata Ulfa Merdeka kepada Kompas.com lewat pesan suara, Rabu (6/3/2024).

2. Ide dari istri

Ulfa mengatakan, ide awal mengenakan kaus tersebut adalah darinya yang akhirnya malah menarik perhatian publik.

Bahkan, kata Ulfa, ia awalnya ingin mendandani suaminya mengenakan jubah ala King Nassar. Namun, karena tak cukup waktu, ia pun memberi ide untuk membeli T-Shirt custom.

“H-1 baru kepikiran buat apa. T-shirt yang dipakai Taylor Swift di Red Era,” ujar Ulfa.

Baca juga: Yang Perlu Swifties Tahu Sebelum Nonton Konser The Eras Tour Taylor Swift di Singapura

“Aku bikin kaus tersebut, aku ganti depannya sama belakangan dengan kata-katanya. Ya udah dikasih Excel pengeluaran kita selama nonton (konser Taylor Swift) di Singapura,” lanjut Ulfa.

3. Bucket list dari tahun 2018

Swifties asal Kediri, Jawa Timur, ini mengaku menonton konser Taylor Swift secara langsung adalah bucket list-nya sejak tahun 2018.

Ulfa mengatakan, suaminya mendukung keinginannya untuk nonton secara langsung aksi panggung dari idolanya tersebut.

Meski diakui suaminya tidak menggemari sosok pelantun “Blank Space” ini, ia tetap bersyukur Hendra mau menemaninya.

“So... Ya suami mendukung aja karena dia suka musik walaupun enggak suka performance-nya. Minimal dia bisa belajar ngeproduksi event. Kita emang basic-nya anak-anak EO (event organizer) sama anak produksi,” ucap Ulfa.

Baca juga: Taylor Swift dan Makna Angka 13 di Tangannya

“Aku sama suamiku, kita beda genre. Aku suka apa, tapi suami berusaha untuk ngikutin kira-kira bisa sama-sama ngulik,” lanjut Ulfa.

Ulfa mengatakan, ia juga akan gantian memenuhi bucket list sang suami untuk menonton konser idolanya, Bruno Mars dan Red Hot Chili Peppers.

Ulfa juga dalam waktu dekat pun berniat menemani suaminya menonton konser Bruno Mars di Singapura.

4. Tak menyangka berakhir viral

Ulfa tidak menyangka ceritanya dan suami akan viral.

Sebab awalnya, ia hanya iseng-iseng saja mendandani suaminya mengenakan kaus bertuliskan rincian anggaran biaya nonton konser Taylor Swift di Singapura untuk membuat kenangan mereka.

Namun, ternyata keisengan Ulfa Merdeka dan suami malah menghadirkan rezeki untuk mereka.

Mereka menarik perhatian, bahkan diwawancara di beberapa media. Kini Ulfa dan suami pun menjadi lebih banyak dikenal publik.

“Jujur masih mencerna karena semuanya aduh takut banget yaa. Karena semua dari sosial media yang powerfull, mau me-reach kita. Itu di luar kendali kita dan postingan orang yang sudah nge-replay banyak banget,” kata Ulfa.

“Jadinya sedikit syok, kaget, enggak nyangka juga. Enggak ada niatan untuk viral cuma iseng-isengan doang. Cuma unik sajalah buat kenang-kenangan tapi ternyata bisa seviral ini. Sampai sekarang aku masih mencerna juga,” tutur Ulfa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi