Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rasa Syukur Jupiter Fortissimo Bebas dari Penjara

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Jupiter Fortissimo ditemui di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Selasa (12/3/2024).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

BEKASI, KOMPAS.com - Pesinetron Jupiter Fortissimo sudah bebas dari penjara sejak November 2023 lalu.

Diketahui, Jupiter sempat tersandung kasus narkoba pada 2019 lalu.

Jupiter pun kini merasa bersyukur bisa menghirup udara bebas.

Baca juga: Ini Kronologi Penangkapan Jupiter Fortissimo

“Puji tuhan saya sudah bebas setelah 4 tahun 9 bulan di penjara," kata Jupiter Fortissimo ditemui di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Selasa (12/3/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Puji Tuhan sudah bisa menghirup udara segar dan mulai menenangkan diri dulu,” tambah Jupiter.

Jupiter pun sedikit membagikan kisahnya saat mendekam di dalam penjara yang membuatnya sempat sakit hingga digosipkan meninggal dunia.

Baca juga: Jupiter Fortissimo Ditangkap di Tempat dengan Temannya

"Wah lucu deh, pada saat saya di dalam kena penyakit ini, kena apa, itu berapa tahun yang lalu. Dua tahun yang lalu kalau enggak salah, saya dengar ada gosip dari teman-teman saya, katanya saya meninggal," ungkap Jupiter.

Menanggapi kabar meninggal tersebut, Jupiter menegaskan dia saat ini baik-baik saja.

“Memang mungkin ada aja kali ya, sudah lama enggak kelihatan, gue di dalam kenapa-kenapa, tapi kenyataannya enggak, saya masih hidup," tutur Jupiter.

Baca juga: Jupiter Fortissimo Ditangkap dengan Barang Bukti Sabu

"Pas keluar itu kerja dikit-dikit, capek. Jadi, mungkin olahraganya dibanyakin lagi. Tapi so far sih sehat-sehat," tambah Jupiter Fortissimo.

Sebagai informasi, Jupiter sempat dua kali terkena kasus narkoba.

Jupiter pertama kali tersandung narkoba pada 2016 lalu dan divonis dua tahun penjara.

Selang satu tahun kemudian, Jupiter kembali ditangkap karena kasus narkoba pada 2019.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi