Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ungkap Alasan Slank Bergaya Selengean, Indra Qadarsih: Baju Manggungnya Habis Terbakar gara-gara Puntung Rokok

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Indra Qadarsih sedang berbincang dengan David Bayu. (Bidikan layar YouTube David Bayu Tube).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Andika Aditia


KOMPAS.com – Musisi Indra Qadarsih mengungkap alasan grup band Slank tampil selengean saat awal hadir di belantika musik Indonesia.

Menurut Indra Qadarsih yang pernah mengisi posisi keyboard, penampilan Slank dulu sempat identik dengan gaya Glam Rock seperti celana motif macan tutul, baju ketat, jaket kulit dan sebagainya.

Sampai pada akhirnya Slank tampil dengan gaya apa adanya, celana jeans usang dan kaos oblong.

Baca juga: Indra Qadarsih Sebut Pemecatan Dirinya dari Slank Tanpa Dasar, Pengaruh Narkoba Jadi Pemicunya

Namun, gaya selengean Slank itu justru diterima banyak kawula muda saat itu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Qadarsih mengaku, ada cerita menarik di balik penampilan selengean itu.

Penampilan ala kadarnya itu lantaran dirinya yang membuat semua baju manggung Slank hangus terbakar.

Baca juga: Indra Qadarsih Ungkap Proses Masuk Slank, Berawal dari Rekomendasi Penjaga Studio

“Dulu Slank gayanya kayak Motley Crue, celana macan tutul, sepatu booth, mirip glam rock, dan itu lumayan mahal busananya,” ucap Indra Qadarsih seperti dikutip dari kanal YouTube Ferdy Element, Rabu (13/3/2024).

Indra Qadarsih masih ingat betul, saat itu Slank di awal dekade 90an selesai manggung dari Malang, Jawa Timur.

Kebetulan, salah satu mobil yang berisi baju manggung Slank dikemudikan Indra Qadarsih.

Baca juga: Indra Qadarsih Bicara soal Musik untuk Terapi hingga Kemampuan Fisika

Indra Qadarsih saat itu mengingat mengendarai mobil ditemani Pay di kursi depan dan Kaka yang tidur di bak belakang.

“Itu kan gue nyetir Pay udah tidur, gue nyetir sambil ngerokok terus buang puntungnya, Cuma perasaan gue enggak enak setelah nyetir lama, kayaknya puntungnya enggak kebuang di jalan, pas gue tengok ke belakang bener aja, itu belakang sudah nyala terang,” tutur Indra Qadarsih.

Indra Qadarsih kaget bukan main saat melihat mobil bak yang ia kendarai sudah tersulut api cukup besar.

Baca juga: Indra Qadarsih Bongkar Penyebab Dipanggil Dower Ketika Kecil

Kaka selaku vokalis Slank yang sedang tidur di bak belakang pun sampai menggedor kaca agar Indra segera berhenti.

“Itu puntung kena baju terus kebakar, itu gue lihat Kaka lagi megangin rambutnya sambil gedor-gedor kaca. Akhirnya gue minggir langsung, itu Kaka langsung lompat pas mobil minggir, akhirnya baju gue buang-buangin di jalan tol yang kebakar,” ungkap Indra Qadarsih.

Setelah kejadian tersebut, Indra Qadarsih menyebut, personel Slank kehabisan kostum untuk manggung.

Baca juga: Indra Qadarsih: Musik itu Punya Fungsi Terapi

Alhasil, seluruh personel Slank saat itu manggung dengan baju yang ia kenakan sehari-hari, seperti celana jeans sobek, kaos oblong dan sebagainya.

Namun, dari situ justru Slank menarik perhatian karena dianggap Selengean.

“Dari situ Slank enggak ada baju buat manggung, jadi selengean aja lah,” kata Indra Qadarsih.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi