Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Emma Stone Kembali Berkolaborasi dengan Yorgos Lanthimos dalam Film Kind of Kindness

Baca di App
Lihat Foto
AFP/Patrick T. Fallon
Aktris Emma Stone saat menerima penghargaan Aktris Terbaik di ajang penghargaan Oscar 2024 di Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (10/3/2024) malam waktu setempat.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Aktris peran Emma Stone kembali berkolaborasi dengan sutradara Yorgos Lanthimos di film Kind of Kindness.

Padahal keduanya baru saja merilis Poor Things yang juga mengantar Emma meraih piala Oscar.

Kind of Kindness menjadi kolaborasi kelima Emma Stone dan Yorgos Lanthimos di industri film Hollywood.

Emma dan Yorgos bahkan dirumorkan akan melanjutkan kolaborasinya ke film lain.

Baca juga: Michelle Yeoh Jelaskan Alasan Tak Berikan Piala Oscar Langsung pada Emma Stone

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nama keduanya sudah dikaitkan dengan proyek remake film Korea Selatan berjudul Save the Green Planet.

Kind of Kindness merupakan garapan dari rumah produksi Searchlight.

Film ini menampilkan Willem Dafoe, Margaret Qualley, Joe Alwyn, Jesse Plemons, Hong Chau, Hunter Schafer dan Mamoudou Athie.

Baca juga: Emma Stone Keluhkan Gaunnya Rusak Saat Terima Piala Oscar

Yorgos Lanthimos menulis naskah skenarionya bersama Efthimis Filippou, rekan duetnya saat mengerjakan The Lobster, Killing of a Sacred Deer dan Dogtooth.

Kind of Kindness awalnya mengusung judul And dan telah melangsungkan syuting pada akhir 2022.

Dilansir Variety, Jumat (15/3/2024), Kind of Kindness akan tayang pada 21 Juni 2024.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Variety
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi