Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Uya Kuya dan Astrid Jalani Ramadhan Jauh dari Cinta dan Nino

Baca di App
Lihat Foto
tangkapan layar YouTube Melaney Ricardo
Uya Kuya dan istrinya, Astrid Khairunisha
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Pembawa acara Uya Kuya dan istrinya, Astrid, harus menjalani bulan Ramadhan tahun ini jauh dari kedua anaknya, Cinta Kuya dan Nino Kuya.

Diketahui, Nino dan Cinta kini menetap di Amerika Serikat untuk melanjutkan pendidikan mereka.

Adapun Astrid bercerita bahwa ia tetap memantau anak-anaknya yang menjalankan puasa di sana.

Baca juga: Caleg Artis Lolos ke Senayan di Dapil DKI Jakarta II: Ada Uya Kuya dan Once Mekel

“Saya masih bisa bangunin mereka sahur. Pas mereka sahur ya kita buka puasa. Jadi saya bisa telepon anak-anak di sana. Tanya masak apa, paling mereka makan-masakan yang sudah jadi, agak sedih,” kata Astrid di daerah Mampang, Jakarta Selatan baru-baru ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Astrid merasa anak-anaknya mesti merasakan hal tersebut untuk menempa kemandirian mereka. Meskipun dia tak memungkiri sempat merasa sedih ketika harus berjauhan dengan anak-anaknya.

“Ya enggak apa-apa mereka harus semangat karena nantinya mereka akan hidup sendiri kalau mama papanya sudah tua. Jadi harus bisa hidup sendiri,” ucap Astrid.

Baca juga: Janji Uya Kuya jika Terpilih Jadi Anggota DPR RI

“Kadang kalau telepon mereka subuhan, kasihan mereka berduaan aja,” tambah.

Uya menambahkan, Nino dan Cinta mengungkap kerinduan dengan makanan di Indonesia.

“Nino buka sahur minta es teh manis kalau Cinta minta telor. Tapi kalau Cinta udah lebih mandiri buat masak-masak,” ungkap Uya.

Lebih lanjut, Uya dan Astrid harus mendukung penuh kedua anaknya untuk hidup mandiri di negara orang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi