Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Taeyong NCT Konfirmasi Tanggal Wajib Militer

Baca di App
Lihat Foto
Allkpop.com
Personel NCT, Taeyong
|
Editor: Rintan Puspita Sari

KOMPAS.com- Taeyong NCT bersiap untuk memulai wajib militernya.

Kabar ini dibagikan oleh SM Entertainment pada Senin (18/3/2024).

"Taeyong NCT akan mendaftar wajib militer di Angkatan Laut sebagai tentara aktif pada 15 April," tulis SM Entertainment dalam keterangannya.

Agensi menegaskan tidak akan ada acara di hari Taeyong memasuki pusat pelatihan.

Serta meminta pengertian dari penggemar untuk tidak mendatangi tempat tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sapa Penggemar di Konser, Taeyong NCT 127: Apa Kabar Jakarta?

"Tidak akan ada acara resmi yang diadakan pada hari dia memasuki pusat pelatihan rekrutmen," tulis SM Entertainment.

"Dan kami meminta pengertian Anda karena pendaftarannya akan diadakan secara pribadi untuk mencegah insiden keselamatan akibat kemacetan di lokasi," jelas mereka.

Taeyong akan menjadi anggota NCT pertama yang menjalani wajib militer.

Sementara itu, Taeyong belum lama ini merilis EP kedua sebagai artis solo.

Baca juga: Nikmati Telur Gulung dan Es Cendol, Taeyong NCT Girang Tepuk Tangan

Solonya yang berjudul "TAP" dirilis pada tanggal 26 Februari 2024.

Seperti yang diharapkan dari idola kreatif dan artistik ini, video musiknya memberikan pengalaman yang liar dan penuh warna.

Album ini hadir kurang dari setahun setelah Taeyong melakukan debut solonya dengan album Shalala dan single utama berjudul sama, yang dirilis pada Juni 2023 dan terjual lebih dari setengah juta kopi.

Pemilik nama lengkap Lee Tae Yong, lahir 1 Juli 1995 ini dikenal bukan hanya sebagai anggota boyband NCT.

Tapi dia juga penulis lagu, koreografer, visual, produser, komposer, YouTuber, influencer.

Taeyong ada dalam unit NCT U dan NCT 127 serta leader dari NCT dan NCT 127. Selain itu dia juga tergabung dalam grup Super M. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi, Koreaboo
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi