Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sopyan Dado Punya Riwayat Sakit Jantung Sebelum Meninggal Dunia

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@sopyandado
Aktor dan bintang sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP), Sopyan Dado, meninggal dunia pada Kamis (28/3/2024).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor sekaligus bintang sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP), Sopyan Dado, meninggal dunia pada Kamis (28/3/2024) hari ini.

Sopyan Dado mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan, pada pukul 04.30 WIB.

Istri Sopyan Dado, Dianawati, mengatakan, sebelum meninggal dunia, suaminya punya riwayat sakit jantung.

Baca juga: Bintang Sinetron Tukang Ojek Pengkolan, Sopyan Dado, Meninggal Dunia

“Almarhum punya riwayat penyakit jantung, terakhir dia ada gerd-nya juga, sempat puasa,” ujar Dianawati di Ciputat, Tangerang Selatan, Kamis.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dianawati mengatakan, Sopyan Dado sakit jantung sejak tahun 2017.

Kata Dianawati, Sopyan Dado sudah tiga kali bolak-balik ke rumah sakit dalam waktu dekat ini.

“Awalnya diabet dulu 2014, baru lari ke jantung. Habis itu jantung dan terakhir ada gerd juga," ucap Dianawati.

Baca juga: Tukang Ojek Pengkolan yang Akhirnya Tamat dengan 3.522 Episode Sejak Tayang 2015

"Tapi (diagnosa) terakhir jantung," lanjut Dianawati.

Sampai pada hari Minggu (24/3/2024), Sopyan tidak bisa makan dan akhirnya dilarikan ke Rumah Sakit Fatmawati.

“Pas hari minggu dia enggak bisa makan, udah enggak masuk, kita larikan ke Rumah Sakit Fatmawati,” ucap Dianawati.

Dianawati mengatakan, saat dibawa ke rumah sakit, kondisi Sopyan masih segar. Sopyan bahkan masih bisa jalan sendiri.

“Masih lancar, masih segar bisa jalan, sempat jalan pas dirawat itu. Aktivitas itu enggak digotong, turun dari mobil sendiri,” kata Dianawati.

Baca juga: Belajar Makna Patah Hati dari Mas Pur Tukang Ojek Pengkolan

“Akhirnya dia minta dirawat, pas itu masih di IGD jam 10.00 WIB ditangani dokter, jam 02.00 WIB masuk kamar perawatan. Masih sehat biasa, enggak payah-payah gitu, masih bisa becanda, masih sempet komunikasi sama kita, sama anak-anak, masih ketemu sama anak-anak, sama saya,” lanjut Dianawati.

Sebelum meninggal, kata Dianawati, Sopyan dua kali kena serangan jantung.

Pertama pada Rabu (27/3/2024) sore dan dini hari jelang meninggal.

Setelah anfal kali kedua, Sopyan Dado tidak sadarkan diri hingga meninggal dunia.

"Di setengah 3 sore itu masih sadar, komunikasi. Tapi setelah anfal yang kedua, enggak sadar lagi," tutur Dianawati.

Baca juga: Sinetron Tukang Ojek Pengkolan Tamat, Furry Setya: TOP Berhasil Bikin Nama Saya Dikenal

Adapun Sopyan Dado sudah dimakamkan di TPU Poncol, Ciputat, Tangerang Selatan pada Kamis (28/3/2024) pukul 09.00 WIB.

Sebagai informasi, Sopyan mengawali kariernya di dunia akting ketika ia masih duduk di bangku kelas 3 SMP pada tahun 1986, dengan bergabung di Sanggar Teater SMA Negeri 35 Jakarta.

Selama bergabung di dalamnya, Sopyan pernah menjalani proses syuting untuk salah satu judul serial drama di TVRI.

Sopyan Dado juga pernah bermain dalam film Tampan Tailor, Bajaj Bajuri the Movie, Modal Dengkul, dan Kembang Perawan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi