Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Makan di Mal, Tas Viola Hilang Dicopet Saat Digantung di Kursi

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Presenter Daniel Mananta selesai mengikuti kegiatan lari yang diselenggarakan sebuah produk minuman isotonik, di kawasan SCBD, Jakarta Pusat, Minggu (5/2/2022).
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Presenter Daniel Mananta bagikan rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-detik tas istrinya, Viola dicopet saat mereka sedang makan di sebuah mal.

Dalam video yang dibagikannya, Daniel terlihat sedang membayar di kasir.

Sementara istri dan kedua anaknya masih duduk di meja.

Saat itu posisi tas Viola digantungkan di kursi yang terletak tepat disampingnya.

Baca juga: Terekam CCTV Saat Istri Kecopetan di Mal, Daniel Mananta: Kita Udah Maafkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kejadiannya, gue lagi bayar di kasir dan gue sempet nengok ke orang di belakang gue, yang ternyata adalah si pencurinya," kata Daniel dikutip dari akun media sosialnya.

"Jadi gue lumayan tuh mempermasalahkan diri gue sendiri," imbuhnya.

Dari rekaman CCTV itu terlihat pria yang mencuri tas Viola tiba-tiba berpindah duduk di bangku kosong tak jauh dari Viola.

Sambil melihat ke kiri dan ke kanan, pria dengan masker menutupi wajahnya itu bergerak mendekat dengan menggeser kursinya, kemudian mengambil tas yang digantung di kursi.

Baca juga: Cerita Daniel Mananta Rela Batalkan Lari Maraton di Luar Negeri karena Pekerjaan

Diakui Daniel, Viola sebenarnya bukan orang yang ceroboh dan ini merupakan kejadian pertama bagi Viola.

"Tasnya diambil, semua isinya, dompet, hape ilang semua," ujar Daniel.

"Yang pasti istri gue itu orang yang sangat berhati-hati banget. Dan ini pertama kalinya buat Viola dan semoga terakhir kalinya juga," sambung Daniel.

Atas kejadian tersebut, meskipun jelas terekam CCTV, Daniel tak berniat untuk melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.

"Enggak perlu dilaporin, santai aja, kita udah maafkan," ujar Daniel.

Walaupun tak memungkiri sempat ada rasa kesal dan marah, tapi Daniel dan keluarga memilih untuk mengampuni pencopet tersebut. 

"Secara emosi jujur kita semua sekeluarga syok, kalut, marah dan kayak pengin menyalahkan sesuatu, menyalahkan satu sama lain," ucap Daniel. 

"Meski berat, gue berusaha menghadapi itu semua dengan tenang, gue harus menjaga hati gue, sebagai suami dan sebagai ayah, tugas gue juga sebisa mungkin menjaga hati keluarga gue. Sampai di rumah gue ngajak Viola dan anak-anak untuk bersama-sama mendoakan si pencopetnya," imbuhnya. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi