Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Suho EXO Gelar Konser Solo di Jakarta pada Agustus 2024

Baca di App
Lihat Foto
Twitter@weareoneexo
Suho EXO di Stanford University
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Leader boy group EXO, Suho, akan menggelar konser di Jakarta pada Sabtu, 10 Agustus 2024.

Jadwal konser solo Suho EXO ini diumumkan promotor Mecimapro, Kamis (18/4/2024).

"EXO-L Indonesia, we are excited to welcome #SUHO for his solo concert in Jakarta," tulis pengumuman di akun Instagram @mecimapro.

Konser bertajuk Welcome to SU:HOME in Jakarta ini bertempat di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat dimulai pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Suho EXO Latihan Bicara Lambat untuk Bintangi Drama Behind Your Touch

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengumuman lebih lanjut perihal tiket dan harganya dapat dinantikan dari Mecimapro.

Konser ini menjadi konser solo perdana Suho di Jakarta.

Suho melakukan debut sebagai artis solo pada Maret 2020 dengan mini album Self-Potrait.

Pada April 2022 Suho comeback solo dengan mini album Grey Suit.

Suho dilahirkan dengan nama Kim Jun Myeon pada 22 Mei 1991 di Seoul, Korea Selatan.

Baca juga: Suho Beri Pesan ke Penggemar soal Aktivitas EXO Usai D.O Tinggalkan SM Entertainment

Suho menjadi trainee SM Entertainment pada 2006 setelah ditemukan oleh casting manager agensi tersebut.

Dia diperkenalkan sebagai member EXO pada 15 Februari 2012.

Ditunjuk sebagai leader, Suho debut bersama EXO pada April 2012.

Selain menjadi penyanyi, Suho juga dikenal sebagai aktor.

Dia membintangi film One Way Trip dan Student A sebagai pemeran utama.

Baca juga: Suho EXO Dituduh Curi 300 Sneakers, SM Entertainment Bakal Tempuh Jalur Hukum

Beberapa drama yang pernah dibintanginya antara lain The Universe's Star, Rich Man, Behind Your Touch, dan Arthdal Chronicles.

Proyek drama terbarunya adalah Missing Crown Prince.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi