JAKARTA, KOMPAS.com - Festival musik metal Hammersonic 2024 siap digelar di Pantai Carnaval Ancol, Jakarta Utara, pada 4 dan 5 Mei 2024.
Perwakilan Hammersonic Dede Rianta mengatakan, persiapan acara metal terbesar tahunan ini hampir rampung.
Dia menyebut tinggal menunggu pergelaran acara nanti yang kurang dari beberapa hari lagi.
“Sejauh ini sudah (persiapan) 80 persen dan tinggal perintilan-perintilan aja, kita tinggal running aja,” kata Deri saat ditemui di daerah Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2024).
Baca juga: Ketika Terungkap Fakta di Balik Batalnya Reuni Boomerang di Hammersonic
Lebih lanjut, Deri mengatakan, terdapat lima panggung yang tersaji dalam Hammersonic 2024.
“Untuk panggung masih lima, tapi ada bentukan berbeda di panggung utama,” ucap Deri lagi.
Adapun para Hammerhead, penggemar Hammersonic, akan menyaksikan sebanyak 53 band yang terdiri dari band internasional dan nasional.
Mereka di antaranya adalah Lamb of God, A Day To Remember, Cradle of Filth, Suicide Silence, Suffocation, SAOSIN, Yngwie Malmsteen (Swedia), Arcadia, Tool of The Trade, Bloodstone, SPEEDBALL, Remember of Today, Strangers, Straight Answer, St.Loco, dan masih banyak lagi.
Baca juga: Ungkap Alasan Boomerang Batal Reuni di Hammersonic, John Paul Ivan: Roy Jeconiah Tidak Mau
Saat ini tiket Hammersonic 2024 masih dijual melalui Tokopedia dan www.hammersonic.com.
Untuk harga tiket presale (2 day pass) seharga Rp 1.735.999 dan Daily Pass dijual seharga Rp 1.053.999.
Sebagai informasi, tahun ini Hammersonic mengusung tema "The Majestic Fellows".
Pada 2023, Hammersonic mengusung tema Rise of The Empire.
Saat itu sebanyak 53 penampil memeriahkan festival musik yang diselenggarakan oleh Ravel Entertainment tersebut.
Slipknot, Trivium, Black Flag, dan Batushka menjadi lineup yang meramaikan acara tahun lalu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.