Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rako Prijanto Ungkap Alasan Film Monster Minim Dialog

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Netflix
Film Monster karya Rako Prijanto akan tayang di Netflix mulai 16 Mei 2024.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Monster karya sutradara Rako Prijanto akan segera tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.

Adapun film garapan Rako Prijanto ini mengusung genre thriller yang minim dialog.

Rako Prijanto mengungkap alasan film yang dibintangi Marsha Timothy ini minim dialog.

“Alasannya karena kita merasa lebih menarik dan lebih baik tanpa dialog sih untuk cara komunikasi dan bertuturnya di film ini gitu,” kata Rako dalam press junket media di daerah Gondangdia, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Baca juga: Film Thriller Monster Tayang Mei di Netflix

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rako menambahkan, dengan minimnya dialog, film Monster justru memiliki keunikan tersendiri.

“Dan dengan film yang komunikasi non-verbal jadi suatu hal yang unik buat saya untuk bawainnya, beda dari yang lain,” ujar Rako.

“Dan mungkin juga apa ya, karena film itu kan audiovisual, kalau udah jelas secara visualnya audio tidak diperlukan lagi, audio kita butuhkan hanya atmos sound effect dan lain-lain. Intinya akan lebih keren tanpa minim dialog,” tambah Rako lagi.

Film Monster mengisahkan tentang dua anak yang diculik oleh orang tak dikenal.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Bayi Ajaib Karya Rako Prijanto

Dua anak ini disekap di sebuah rumah yang tak diketahui siapa pun.

Namun seorang anak berhasil lolos dan mencoba menyelamatkan temannya yang masih disekap.

Film Monster ditulis oleh Alim Sudio dan dibintangi Marsha Timothy, Alex Abbad, Anantya Kirana dan Sulthan Hamonangan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi