Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dian Sastrowardoyo Bintangi di Film The Fox King, Kolaborasi Malaysia dan Indonesia

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Sunstrong Entertainment/Greenlight Pictures/Da Huang Pictures/KawanKawan Media.
Aktris Dian Sastrowardoyo membintangi film The Fox King karya sutradara asal Malaysia Woo Ming Jin.
|
Editor: Kistyarini

KOMPAS.com - Aktris Dian Sastrowardoyo membintangi The Fox King, sebuah fim kolaborasi Malaysia dan Indonesia.

Produser sekaligus sutradara Woo Ming Jin mengatakan proses pengambilan gambar film tersebut telah rampung.

"Sebagai seorang kembar, saya ingin mengeksplorasi nuansa kecil dari anak kembar yang memiliki spektrum ikatan yang tegas, tetapi juga ada daya saing, kepicikan, dan segala sesuatu di antaranya," kata Woo dilansir Variety, Selasa (21/5/2024).

Woo Ming Jin juga bersyukur karena bisa berkolaborasi dengan Dian Sastrowardoyo.

Baca juga: Pantang Lupa Pakai Night Serum, Dian Sastro: Itu yang Menentukan Nasib

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dia mengaku sudah lama ingin bekerja sama dengan bintang serial Gadis Kretek itu.

"Saya sangat bersyukur bisa bekerja dengan Dian Sastro. Dia adalah raksasa perfilman Indonesia dan sudah sejak lama saya kagumi," kata Woo.

Woo Ming Jin menambahkan dia juga senang bisa kembali berkolaborasi dengan Yulia Evina Bhara setelah Stone Turtle.

Cerita The Fox King berlatar belakang sebuah kota di pesisir Malaysia pada awal tahun 2000-an.

The Fox King bercerita tentang Ali dan Amir, saudara kembar yang tak terpisahkan dan memiliki ikatan telepati.

Baca juga: Punya Dosen Rocky Gerung, Dian Sastro Akui Dulu Juga Sering Kena Marah

Kakak beradik ini terpaksa berjuang untuk diri sendiri ketika ditinggalkan ayah mereka karena menikah lagi dengan perempuan yang lebih muda.

Kedatangan seorang guru baru, Lara, menguji ikatan persaudaraan mereka.

Dian Sastrowardoyo akan beradu akting dengan Idan Aedan, Amerika Affendi, Chew Kin Wah, dan Hadi Putra.

The Fox King berpartisipasi dalam project market di Tokyo dan QCinema.

Film ini kemudian diproduksi oleh Sunstrong Entertainment bersama Greenlight Pictures (Malaysia), Da Huang Pictures (Malaysia), dan KawanKawan Media (Indonesia).

Ini menjadi kolaborasi kedua Greenlight Pictures dengan KawanKawan Media setelah Stone Turtle.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Variety
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi