Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dua Tahun Tak Ada Job Imbas Menolak Di-roasting, Sule: Saya Hidup dari Kontrakan dan Kebun Dukuh

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG
Artis komedi Entis Sutisna saat ditemui di kediaman Sule di kawasan Tambun, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (17/11/2018).
Penulis: Andika Aditia
|
Editor: Andika Aditia

KOMPAS.com – Pelawak Entis Sutisna alias Sule menceritakan bagaimana dirinya sempat menurun dari segi karier.

Sule menyebut, penurunan karier ini ia alami beberapa tahun lalu imbas dirinya yang menolak di-roasting oleh salah satu komika.

Imbas menolak di-roasting tersebut, Sule mendapat berbagai hujatan dan opini miring tentang dirinya. Hal ini membuat publik menganggap Sule sebagai pelawak yang arogan.

Baca juga: Sempat Berjualan Dodol di Pinggir Jalan Usai Mundur dari Wakil Bupati Garut, Dicky Chandra: Sule yang Bantu Saya

Akhirnya, kata Sule, banyak pihak yang ogah mempekerjakannya sebagai pelawak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Dengan adanya opini-opini yang tidak bagus, Nah setelah ramai-ramai soal roasting itu saya langsung sepi tuh job, sampai dua tahun sepi job, enggak ada calling job selama dua tahun,” ucap Sule kepada Denny Chandra, dikutip dari kanal YouTube PaSKITV, Rabu (22/5/2024).

Sadar dua tahun tak ada pemasukan, Sule mengaku, membiayai kehidupan dirinya dan keluarga dengan mengandalkan uang dari rumah kontrakan dan hasil kebun buah yang ia miliki.

Baca juga: Ketika Sule Beri Wejangan Pernikahan untuk Rizky Febian dan Mahalini...

“Ya selama itu saya ngandelin kontrakan dan kebuh dukuh, kan saya berkebun juga,” ucap Sule.

Sule pun menyadari, opini buruk yang ditujukan kepadanya telah memengaruhi tawaran job yang datang kepadanya.

Dari sini, Sule berpikir bagaimana tetap bisa eksis sebagai pelawak hingga akhirnya membuat konten sendiri tanpa harus menunggu job dari televisi dan lainnya.

Baca juga: Sule Pastikan Tak Ada Acara Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini di Bali

“Dan itu ternyata berpengaruh dengan adanya opini saya gimana-gimana, TV itu enggak mau makai lagi saya, akhirnya mikir gimana bikin wadah sendiri,” ucap Sule.

Ada pun, sebelumnya Sule sempat ramai diperbincangkan lantaran dirinya menolak untuk di-roasting Kiki Saputri dalam sebuah acara di televisi. Sule yang awalnya menerima di-roasting akhirnya menolak.

Hal ini membuat warganet menyerang Sule dengan berbagai tudingan, mulai dari arogan sampai sombong disematkan kepada Sule.

Baca juga: Gandeng Pacar Baru, Sule Tak Ingin Terburu-buru Menikah Lagi

Sule sendiri pernah mengklarifikasi hal tersebut dengan menyebut dirinya saat itu sedang banyak masalah pribadi sehingga khawatir tak siap saat di-roasting.

pada 2018 lalu Sule dan Shandy Aulia pernah terlibat kesalahpahaman dalam sebuah acara TV.

Sule merasa tidak senang dengan candaan Shandy Aulia yang dianggap mengusik masa lalu rumah tangganya.

Baca juga: Gandeng Pacar Baru, Sule Tak Ingin Terburu-buru Menikah Lagi

Saat itu, Sule tengah memiliki persoalan dengan mantan istrinya. 

Kini, Sule perlahan bangkit dari keterpurukan tersebut. Sule mulai berbenah atas citranya yang sempat dicap buruk publik. 

Sule tampil lebih santai dalam menghadapi berbagai persoalan. 

Sebagai informasi, Sule lahir pada 15 November 1976. Sule memulai karier lawaknya melalui ajang kompetisi pelawak di salah satu televisi swasta. 

Baca juga: Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Setelah sukses dengan grup lawak SOS yang terdiri dari Sule, Oni dan Ogi, Sule menjajal karier sebagai pelawak solo. 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi