Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

BNI Java Jazz Festival 2024 Tambah Show Laufey

Baca di App
Lihat Foto
INSTAGRAM.COM / Laufey
Penyanyi Laufey
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penampilan Laufey di BNI Java Jazz Festival 2024 mendapat antusiasme tinggi.

Pihak penyelenggara pun memutuskan menambah satu show ekstra untuk Laufey karena permintaan tinggi dari penonton.

Laufey dijadwalkan tampil pada hari kedua BNI Java Jazz Festival, yakni pada Sabtu (25/5/2024).

Presiden Direktur PT Java Festival Production Dewi Gontha menjelaskan alasan menempatkan show tambahan Laufey di hari Jumat.

"Kami bersyukur banget special show Laufey Sabtu itu sold out. Jadi kita memutuskan untuk menambah show di hari Jumat (24 Mei)," kata Dewi dalam konferensi pers di Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Fanny Soegi sampai Ardhito Pramono Bakal Meriahkan Kolaborasi di BNI Java Jazz Festival 2024

Dewi Gontha memastikan penampilan Laufey di show hari Jumat akan berbeda dengan di hari Sabtu.

Penyanyi asal Islandia itu akan menampilkan aksi berbeda dan kolaborasi dengan musisi lokal.

"Meskipun extra show-nya di hari Jumat, format show-nya tetap akan berbeda jadi tetap special show," kata Dewi Gontha.

BNI Java Jazz Festival 2024 akan digelar di JI-EXPO Kemayoran pada 24-26 Mei 2024.

BNI Java Jazz Festival 2024 akan menampilkan 11 panggung.

Ratusan penampil sudah dipersiapkan dari dalam dan luar negeri.

Baca juga: Lirik Lagu It Could Happen to You, Lagu Baru dari Laufey

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi