Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tawaran Pekerjaan Berkurang, Atalarik Syach Ungkap Pernah Punya Utang Rp 1 Miliar

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Artis peran Atalarik Syah usai tampil di salah satu acara stasiun televisi swasta di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (15/3/2019).
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Aktor Atalarik Syach akui sempat mengalami kesulitan ekonomi sejak harus berurusan dengan hukum karena masalah perceraian dan hak asuh anak dengan Tsania Marwa.

Diungkap Atalarik, saat masalah perceraian dan hak asuh anak disorot, mau tak mau diakuinya berpengaruh pada pekerjaan.

"Dengan deruan kasus bertubi-tubi. Gue ada dua kasus, pereceraian, anak, gana gini, belum sengketa tanah yang belum selesai," kata Atalarik dikutip dari YouTube Alvin in Love.

"Jadi enggak mulus syuting gue, image gue termasuk keganggu. Gue berasa, hati-hati lah produser pakai gue," imbuhnya.

Baca juga: Tak Menyesal Pernah Menikahi Tsania Marwa, Atalarik Syach: Saya Benar-benar Cinta Saat Itu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahkan karena kondisi itu dan dia juga harus menghidupi dua orang anak, Atalarik mengaku sampai memiliki utang.

Bersyukurnya, utang itu masih di dalam anggota keluarga dekatnya saja, dan sudah terbayar.

"Utang gue sampai Rp 1 M, utang terbayar," ucap Atalarik.

"Alhamdulillah masih dalam keluarga aja, dari Teddy, dari Attar, dari ipar gue, masih di circle keluarga, karena mereka tahu gue enggak ada pekerjaan," sambungnya.

Baca juga: Sebut Anak-anak Tak Merindukan Tsania Marwa, Atalarik Syach: Mereka Mulai Jengah Dikunjungi Terus di Sekolah

Atalarik juga bersyukur, walaupun pekerjaannya berkurang, dia masih dipercaya untuk membintangi dua sinetron dengan episode panjang.

Bahkan ditengah kasusnya tersebut, dia tetap bisa mendapatkan peran protagonis.

"Tapi percaya enggak, gue dapat protagonis terus malah. Gue enggak dapat tawaran antagonis, Alhamdulillah. Walaupun dari 2017 cuma dua sinetron yang panjang, lainnya dikit-dikit," kata Atalarik.

"Salut gue sama produser-produser, stasiun tv, thank you so much masih percaya," lanjutnya.

Dengan semakin sedikitnya tawaran pekerjaan, sampai saat ini Atalarik masih berjuang untuk mulai mengumpulkan uang lagi setelah berjuang melunasi utang.

"Gue struggle untuk menabung lagi. Mungkin sampai detik ini gue masih struggle," tutur Atalarik.

"Kemarin harus bayar-bayar utang," imbuhnya.

Atalarik diketahui berkonflik dengan mantan istrinya, Tsania Marwa soal hak asuh anak.

Walaupun hak asuh sepenuhnya didapatkan Tsania Marwa, sampai saat ini kedua anak mereka masih tinggal bersama Atalarik Syach.

Bukan itu saja, dalam proses cerainya, Atalarik juga dituding telah melakukan penganiayaan pada Tsania Marwa. Namun hal ini juga dibantah oleh Atalarik yang mengatakan tak pernah menyentuh Tsania Marwa. 

"Saya enggak sentuh, tapi suara saya keras. InsyaAllah ini putus jari saya kalau sentuh baju dia," kata Atalarik dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo. 

"Tidak ada sentuhan fisik sama sekali sama dia, tapi terjadi laporan penganiayaan," lanjutnya. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi