JAKARTA, KOMPAS.com- Geni Faruk, ibunda YouTuber Thariq Halilintar klarifikasi ucapannya di acara lamaran Thariq dan Aaliyah Massaid yang kemudian membuatnya banyak dicibir.
Ibunda Atta Halilintar itu mengatakan bahwa ucapannya tentang Thariq yang sudah haji sejak usia dua bulan itu hanya bentuk candaan untuk mencairkan suasana.
"Itu kan bercanda sayang, kemarin bang Thariq deg-degan karena mau lamaran," kata Geni di akun media sosial Gen Halilintar.
"Sekalipun mereka udah haji, enggak perlu dipanggil haji juga," ucapnya.
Baca juga: Heboh soal Haji Sejak Usia 2 Bulan, Thariq Halilintar: Paling Gue Malu di Komentar Euro
Adik Atta Halilintar, Saaih Halilintar kemudian bertanya pada ibunya untuk memastikan status haji Thariq.
"Bang Thariq berarti bukan haji kan?" tanya Saaih.
"Dia belum selesai wajib hajinya," jawab Geni.
Video tersebut ditonton lebih dari 30 juta kali dan mendapat beragam reaksi dari netizen.
"Oh bercanda, neti juga bercanda ye kan," tulis @talithazoya.
"Bercanda kata untuk penyelamat karena sudah viral," tulis @nrsylh_.
"Kita juga cuma bercanda kok," tulis @mimakin400.
Untuk diketahui, sebelumnya saat acara lamaran Thariq Halilintar, pembawa acara membicarakan tentang Atta yang baru saja pulang haji.
Geni Faruk kemudian berbicara mengingat tentang Thariq yang sebenarnya sudah haji sejak usia dua bulan.
"Sebut-sebut haji jadi ingat, Thariq ini juga haji. Jadi waktu umur dua bulan, terus ibadah haji," kata Geni Faruk.
Atta sempat menghentikan ucapan ibunya dengan mengatakan hal itu belum bisa disebut haji.
Tapi Geni memberikan jawaban atas ucapan putra sulungnya.
"Tapi sudah haji Thariq," kata Geni Faruk.
Ucapan Geni itu yang kemudian viral dan bahkan banyak netizen menggunakan kalimat 'tapi Thariq sudah haji sejak usia dua bulan' di berbagai konten media sosial.