JAKARTA, KOMPAS.com - Dia Angkasa merupakan serial yang diadaptasi dari cerita Wattpad populer karya Nurwina Sari.
Serial ini diproduksi oleh Unlimited Production dengan Oswin Bonifanz sebagai produsernya.
Sementara Adhe Darmastrya bertindak sebagai sutradara dalam proyek ini.
Dia Angkasa merupakan salah satu serial yang paling ditunggu-tunggu karena memiliki basis pembaca yang tinggi.
SinopsisSerial Dia Angkasa bercerita tentang seorang pemuda yang bernama Angkasa Naufal Merapi (Yesaya Abraham) dengan berbagai hal yang ada di hidupnya.
Angkasa dikenal di SMA Andromeda sebagai ketua geng motor Satrova.
Angkasa memiliki pacar bernama Analisa (Maura Gabriella) yang sedang berada di Milan untuk mengikuti program pertukaran pelajar.
Angkasa kemudian diminta untuk menjaga seorang anak baru bernama Aurora (Shenina Cinnamon).
Meski awalnya saling membenci, rasa cinta perlahan tumbuh di antara keduanya.
Namun cinta itu juga terhalang oleh hubungan rumit Angkasa dan Analisa.
Daftar Pemain- Yesaya Abraham sebagai Angkasa
- Shenina Cinnamon sebagai Aurora
- Maura Gabriella sebagai Analisa
- Jeff Smith sebagai Sekala
- Adzana Ashel sebagai Cilla
- Alif Rivelino sebagai Bobby
- Freya JKT48 sebagai Vana
- Indra Birowo sebagai Dwipa Matra
Serial Dia Angkasa akan tayang di platform MAXStream mulai 29 Juli 2024.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.