JAKARTA, KOMPAS.com- Melihat perilaku penyanyi zaman sekarang, penyanyi Iis Dahlia sering dibuat keheranan.
Salah satu yang membuatnya bertanya-tanya adalah saat melihat penyanyi solo datang ke sebuah acara dengan membawa 15 orang dalam timnya.
"Ada satu solois perginya sampai 15 orang. Lo mau piknik?" ujar Iis Dahliah dikutip dari OTW Trans 7.
"Orang-orang lama yang bertahan yang simple, kalau pergi cuma 4-5 orang," ucapnya.
Baca juga: Punya Suami Pilot, Iis Dahlia Akui Pernah Nekat Sidak ke Hotel
Iis tak tahu pasti tugas apa saja yang dilakukan hingga membutuhkan 15 orang.
"Rambut sendiri, mungkin rambut ada asistennya, make up ada, mungkin asistennya ada," tutur Iis.
"Yang bawain baju sendiri, yang nyari baju sendiri," lanjutnya.
Walaupun menceritakan kejadian yang diketahuinya, Iis tak mau mengungkap sosok solois yang dimaksud.
"Ini gara-gara mungkin karena 1-2 artis, jadi zaman sekarang hampir semua artis begitu," ucapnya.
Menjadi penyanyi sejak usianya masih belasan tahun, Iis Dahlia sudah melihat banyak selebritas jatuh bangun di dunia hiburan.
Satu hal yang menurutnya bisa menjaga karier artis di dunia hiburan adalah dengan menjaga sikap.
"Kalau mau bertahan, mendingan enggak usah ribet deh," kata Iis.
Hal ini bukan hanya soal rombongan dalam tim artis itu, tapi juga merujuk pada riders artis yang semakin sulit dipahami. Seperti menetapkan mobil merek tertentu lengkap dengan tahun keluaran.
"Kadang enggak bisa nyalahin artisnya, mungkin manajemennya memanfaatkan, mungkin artisnya juga enggak tahu," ujar Iis.
"Tapi ada baiknya sebagai artis kita sering ngobrol sama manajemen, karena manajemen bawa nama kita," imbuhnya.