Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jadi Bintang Utama Film KAKA BOSS, Godfred: Biasanya Cuma Caci Maki Orang

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Godfred Orindeod di film KAKA BOSS di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (24/7/2024).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Godfred Orindeod didapuk menjadi bintang utama di film KAKA BOSS.

Godfred awalnya tak meyangka diminta sutradara Arie Kriting untuk main di film KAKA BOSS dengan genre drama komedi.

Godfred di film KAKA BOSS memerankan karakter Ferdinand "KAKA BOSS" Omakare. KAKA BOSS di sini adalah seorang ayah yang berusaha untuk membuat anaknya bangga kepadanya.

Baca juga: Rilis Trailer, Film KAKA BOSS Kisahkan Kehangatan Keluarga Indonesia Timur

"Setiap kali main film cuma disuruh maki, tendang orang, maki, pukul orang. Dan film ini berbeda," kata Godfred di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Rabu (24/7/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Godfred mengaku senang diberi kepercayaan penuh oleh Arie Kriting untuk menjadi bintang utama di film KAKA BOSS.

Namun di sisi lain, ia sempat tak percaya diri ketika Arie Kriting mengatakan bahwa Ernest Prakasa selaku produser sudah setuju Godfred yang memerankan karakter KAKA BOSS.

Ia khawatir tidak sesuai dengan ekspektasi Ernest Prakasa. Sebab sebelumnya, ia tidak ada pengalaman main di film drama dengan karakter sebagai seorang ayah.

Baca juga: Indah Permatasari dan Arie Kriting Ungkap Alasan Akhirnya Tampilkan Wajah Anak

"Saya dalam hati Ernest secara intelektual di dunia perfilman itu sudah kelas inilah gitu kan. Oke. Saya dalam hati, wah ini tantangan luar biasa buat saya. Saya mulai gugup awalnya. Wah saya bisa tidak menjawab. Tentu saja ekspektasinya dia kan tinggi," ucap Godfred.

Godfred berujar, tantangan sendiri untuknya memerankan karakter KAKA BOSS.

"Saya kan belum pernah dilihat seperti yang Pak Ernest bilang, belum pernah lihat (saya main) drama apa semua. Selama ini kan (karakternya) caci maki orang, injak orang gitu," ucap Godfred.

Namun, ia bersyukur Arie Kriting punya kepercayaan penuh kepadanya. Hal ini yang akhirnya menumbuhkan kepercayaan diri kepadanya.

Baca juga: Trik Arie Kriting Lolos Casting Film Forza, Pakai Kaus Anime demi Senangkan Hati Sutradara

Ia pun berusaha memberikan yang terbaik untuk film KAKA BOSS.

"Tapi karena adik laki-laki ini (Arie Kriting) bilang 'saya percaya sama kakak.' Saya harus jawab itu dengan harus memberi yang terbaik. Saya berusaha itu. Puji Tuhan semuanya kita lewati dengan baik. Puji Tuhan," tutur Godfred.

Film KAKA BOSS mengisahkan kehidupan Ferdinand “KAKA BOSS” Omakare, seorang preman sekaligus debt collector asal Indonesia Timur yang ditakuti di Jakarta dan sedang ada di dalam penjara.

Selepas keluar penjara, KAKA BOSS memutuskan untuk beralih profesi menjadi seorang penyangi demi membuat anak perempuannya bangga.

Film ini dibintangi oleh Godfred Orindeod, Glory Hillary, Mamat Alkatiri, Abdur Arsyad, Putri Nere, Nowela Mikhelia, Ge Pamungkas, Ernest Prakasa, Elsa Novi Bani Japasal atau Eca Aura, Aurel Mayori Putri atau Yori Eks JKT48.

Film KAKA BOSS tayang di bioskop Indonesia mulai 29 Agustus 2024.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi