Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kimberly Beberkan Nasib Rumahnya dan Edward Akbar di Bali

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Machi Achmad dan Kimberly Ryder usai menjalani sidang mediasi yang digelar di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat, Rabu (14/8/2024).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Kimberly Ryder memberikan penjelasan mengenai nasib rumahnya dan artis peran Edward Akbar di Bali.

Kimberly dan Edward sempat menetap di Bali hingga akhirnya terjadi keretakan rumah tangga.

Kimberly menyebut rumah itu akan diberikan kelak untuk anak-anaknya.

Baca juga: Pernyataan Kimberly Ryder dan Edward Akbar Usai Mediasi Cerai Gagal Lagi

"Rumah yang di Bali ada. Enggak (dijual) sih, ingin dipertahankan buat anak-anak," kata Kimberly saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu (14/8/2024).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski demikian, perempuan yang akrab disapa Kim ini menyebut rumah tersebut atas nama Edward. Hanya saja, Kim juga memiliki andil atas rumah itu.

"Karena memang aku, omongin enggak ya? Ya itu rumah sebenarnya atas nama Edward, cuma sebagian besar saya yang membiayai itu rumah, tapi kalau misalkan dia bilang rumah buat anak-anak apa segala macam, ya diserahkan aja ke aku," ungkap Kim.

Baca juga: Kimberly Ryder Minta Nafkah Rp 5.000, Kuasa Hukum Edward: Rp 5 Miliar juga Silakan

Kuasa hukum Kimberly, Machi Achmad, membeberkan alasan rumah tersebut atas nama Edward.

"Perlu ditambahkan sedikit kenapa atas nama Edward karena Kim ini seorang warga negara asing, kenegaraan Inggris. Di hukum Indonesia kan tidak bisa," tutur Machi.

Saat ini sidang perceraian Kimberly dan Edward Akbar berlanjut usai gagalnya mediasi ketiga.

Baca juga: Kuasa Hukum Benarkan Kimberly Ryder dan Edward Akbar Punya Perjanjian Pranikah

Sebagai informasi, Kimberly mendaftarkan gugatan perceraian pada 12 Juli 2024 melalui kuasa hukumnya secara e-court.

Gugatan perceraian itu terdaftar dalam nomor 916/Pdtg/2024/PAJP. Kimberly dan Edward menikah 2018.

Mereka memiliki dua anak, yakni seorang putri yang lahir pada 2019 dan seorang putri yang lahir pada 2020.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi