Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jungkook BTS Ungkap Olahraga Rutinnya Tiap Pagi

Baca di App
Lihat Foto
WEVERSE/BIGHIT MUSIC
Jungkook BTS merilis album solo perdana bertajuk Golden pada 3 November 2023.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Member boy group BTS, Jungkook, selalu tampil bugar dengan tubuh yang berotot.

Dalam siaran langsung baru-baru ini, seorang penggemar bertanya kepada Jungkook bagaimana cara ia menurunkan berat badan.

Jungkook menjawab dengan membeberkan rutinitasnya berolahraga pagi yang tidak memerlukan peralatan.

"Begitu bangun, lakukan squat sebanyak 100 kali. Latihan perut sebanyak 30 kali. 2 set dengan 20 lunge. Plank biasa selama 1 menit, lalu plank samping selama 1 menit di setiap sisi. Lalu, akhiri dengan burpee sebanyak 15 kali," ungkap Jungkook BTS, dikutip dari Koreaboo.

Baca juga: Fakta Menarik Film Dokumenter Jungkook BTS: I Am Still

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jungkook kemudian membuat ARMY (fans BTS) "protes" saat ia menyebut latihan tersebut mudah.

"Menurunkan berat badan itu mudah, bukan?" ucap Jungkook.

Sanggahan bukan hanya datang dari fansnya. Setelah Jungkook menuturkan caranya berolahraga, rekan sesama member BTS yakni Jin turut bereaksi.

Di Weverse, Jin menanggapi tips olahraga Jungkook yang dibagikan ARMY dengan pertanyaan tambahan apakah akan bisa melakukannya.

Baca juga: Film Dokumenter Jungkook BTS: I Am Still Tayang di Indonesia September 2024

"Mungkin saja, tetapi Anda akan menderita di tempat tidur selama seminggu setelahnya," balas Jin.

Selama ini Jin dipuji karena proporsi tubuhnya, namun ia pun dikenal dapat menikmati waktu untuk dirinya sendiri tanpa melakukan apa pun di rumah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Koreaboo
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi