KOMPAS.com - Tiga drama Korea baru-baru ini mencapai rating tertinggi sepanjang masa.
Romance in the House meraih rating penonton tertinggi untuk episode keempatnya pada tanggal 18 Agustus 2024.
Berdasarkan Nielsen Korea, drama komedi romantis tersebut naik ke rata-rata nasional sebesar 5,3 persen tadi malam.
Lalu, Love Next Door mengalami peningkatan signifikan dalam jumlah penonton untuk episode keduanya.
Baca juga: Baru Tayang, Alasan Drakor Your Honor Menarik Ditonton
Jumlah tersebut melonjak hingga rating nasional rata-rata 6,0 persen.
Penonton lebih tinggi 1 persen dari penayangan perdana drama tersebut pada Jumat, 17 Agustus malam sebelumnya.
Sementara, serial Beauty and Mr. Romantic yang tayang di KBS 2TV juga memecahkan rekor penonton pribadinya.
Penonton Beauty and Mr. Romantic melonjak hingga rating nasional rata-rata sebesar 19,5 persen.
Baca juga: Indra Herlambang Kini Jadi MC Kesayangan Fans Kpop dan Drakor sampai Dipanggil Pak De
Beauty and Mr. Romantic melanjutkan dominasinya sebagai serial yang paling banyak ditonton dalam bentuk apa pun yang ditayangkan pada hari Minggu.
Beauty and Mr. Romantic juga menjadi serial yang paling banyak ditonton pada hari Sabtu di antara demografi utama penonton berusia 20 hingga 49 tahun.
Serial ini memperoleh rating rata-rata sebesar 3,4 persen.
Terakhir, drama baru TV Chosun dengan judul DNA Lover mencetak rating nasional rata-rata sebesar 0,6 persen untuk episode keduanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.