JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor peran Derby Romero menjadi nama terakhir yang bergabung dalam jajaran cast film Home Sweet Loan.
Derby Romero mengaku hampir gagal main di film garapan sutradara Sabrina Rochelle Kalangie ini karena jadwalnya berbenturan.
"Pertama kali ditawari aku sebenarnya sudah excited, sudah tahu sama Visinema, di-direct sama Sabrina, cuma tabrakan di-schedule dan kebetulan aku lagi enggak di Indonesia," kata Derby saat ditemui di Jakarta Selatan, Rabu (21/8/2024).
Baca juga: Sudah Sahabatan Lama, Derby Romero Bangga Main di Film Karya Dimas Anggara
Setelah menolak tawaran pertama, Visinema Pictures kembali menghubungi Derby Romero untuk bergabung.
Meski masih berada di luar negeri, Derby Romero akhirnya menyetujui untuk bertemu dengan tim produksi karena kebetulan hendak pulang ke Indonesia.
Setelah mendapat tawaran kedua lewat telepon, Derby Romero lalu berkomunikasi dengan Yunita Siregar.
Tanpa disangka, aktor berusia 34 tahun itu justru menghubungi pemeran utama dari Home Sweet Loan.
Baca juga: Perankan Cowok Red Flag, Derby Romero Tak Takut Dihujat Warganet
"Ya namanya mungkin jodoh, bisa bergabung juga, main bareng Nita, di-direct Sabrina juga, aku senang banget sih," kata Derby Romero.
Dalam film Home Sweet Loan, Derby Romero berperan sebagai Danan.
Film ini juga menampilkan Fita Anggriani, Ayushita, Ariyo Wahab, Wafda, dan Ina Marika.
Home Sweet Loan bercerita tentang Kaluna, seorang pekerja dari kalangan menengah, yang masih tinggal bersama orangtua dan kakak-kakaknya yang sudah berkeluarga.
Ia berusaha keras untuk menabung dan hidup sederhana guna mewujudkan impiannya membeli dan memiliki rumahnya sendiri.
Baca juga: Ingat Adegan Dicium Sherina di Petualangan Sherina 1, Derby Romero: Malu Banget
Namun realita hidupnya sebagai sandwich generation yang harus turut membiayai hidup keluarga besarnya, ditambah penghasilannya yang minim, membuat impian tersebut sulit diwujudkan.
Kondisi ini membuat Kaluna merasa seperti tidak sedang berada di rumah setiap kali ia pulang.
Home Sweet Loan memotret kehidupan sandwich generation yang banyak dialami di masyarakat Indonesia.
Home Sweet Loan dijadwalkan tayang pada 26 September 2024 di seluruh jaringan bioskop di Indonesia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.