Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Unggah Video Tangki Pesawat yang Ditumpangi Bocor, Kunto Aji: Untung Enggak Jadi Terbang

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Kunto Aji di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (14/3/2024).
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Penyanyi Kunto Aji bersyukur penerbangannya dengan rute Jakarta- Pekanbaru dibatalkan setelah pesawat yang ditumpangi diduga mengalami kebocoran bahan bakar.

Melalui video yang diunggah di Instagram, Kunto Aji memperlihatkan pesawatnya yang sedang bergerak di landasan bandara dengan salah satu sisi sayap pesawat yang terus mengeluarkan cairan.

"Astaghfirullah pesawat gue bocor begini untung ketahuan, enggak jadi terbang," tulis Kunto Aji dikutip dari akunnya @kuntoajiw.

Diceritakan Kunto Aji di X, pesawat yang ditumpanginya itu akhirnya memutar kembali dan penerbangannya dibatalkan. 

Baca juga: Beri Kejutan, Dere Hadirkan Kunto Aji di Pentas Rubik dan Nyanyikan Kota

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Nyawa gue baru aja diselamatkan. Alhamdulillah masih ada umur, ketahuan, puter balik enggak jadi terbang. Serem banget ini," tulisnya lagi di akun X. 

Kunto Aji juga mengunggah pencarian tentang lokasi penyimpanan bahan bakar untuk menjelaskan tentang cairan yang keluar dari sayap pesawat yang dilihatnya. 

Dalam informasi tersebut ditemukan bahwa lokasi penyimpanan bahan bakar pesawat ada di dalam sayap.

"Alhamdulillah masih dikasih umur," tulisnya menanggapi unggahannya tentang pencarian lokasi bahan bakar pesawat.

Baca juga: Manggung di Kebun Raya, Kunto Aji Ajak Penonton Cintai Bumi

Rupanya, kejadian menegangkan hingga batal terbang itu tak hanya dialami oleh Kunto Aji.

Randy Nidji juga ternyata berada di pesawat yang sama dengan Kunto Aji, sehingga dia pun ikut bersyukur karena mereka gagal terbang.

"Selamat, masih bisa ketemu anak gue," ujar Randy.

"Bisa ketawa-ketawa sih dikit, tapi lemes sih layu," tulis Kunto Aji.

Tak mau banyak orang khawatir, Kunto Aji juga membagikan kabar bahwa dirinya baik-baik saja setelah kejadian tersebut.

"Aman semua kondisi terkendali, enggak sempet ke hotel langsung perform," tulis Kunto Aji.

"Masih dikasih umur Alhamdulillah Bismillah bikin hal-hal bermanfaat," tulisnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi