JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Andre Taulany tampil menghibur para penonton Pestapora 2024.
Mengusung konsep bersama The Girls, Andre Taulany tampil di Boss Stage.
Selain Andre, Desta juga tampak ikut sebagai personel dan memainkan gitar.
Baca juga: Daftar Lengkap Line-up Hari Kedua Pestapora Didominasi Musisi Perempuan
Adapun vokalis perempuan yang dibawa Andre Taulany adalah Boiyen, Eca Japasal, Erika Carlina, dan Rina Nose.
Mereka berempat silih berganti naik ke atas panggung dan membawakan lagu-lagu populer Indonesia.
Andre Taulany and the Girls membuka panggung dengan lagu "Teman Tapi Mesra" dari Duo Maia.
Baca juga: 5 Momen Menarik Panggung Perdana SBY di Pestapora
Boiyen menjadi vokalis dan menyapa penonton yang hadir.
"Gimana? Gimana? Seru gak? Hari ini aku cantik gak sih?" kata Boiyen.
Boiyen kemudian langsung membawakan lagu keduanya "Tua-tua Keladi" yang dipopulerkan oleh Anggun C Sasmi.
Baca juga: Beri Kejutan di Pestapora, SBY Kolaborasi dengan Yuni Shara hingga Ario Wahab
Eca Japasal lalu mengambil alih tugas sebagai vokalis dan menyanyikan dua buah lagu.
Lagu yang dipilih oleh Eca adalah "Jadikan Aku yang Kedua" dan "Pudar".
Canda dan tawa terus tersaji di atas panggung yang dikomandoi oleh Andre dan Desta.
Baca juga: Beri Kejutan di Pestapora, SBY Kolaborasi dengan Yuni Shara hingga Ario Wahab
Tak lama kemudian Erika Carlina naik ke atas panggung dan mengubah suasana.
Membawakan lagu "Yang Penting Happy" dari Jamal Mirdad.
Erika mengajak semuanya bergoyang dengan iringan lagu tersebut.
Baca juga: Pakai Baju Biru, SBY Bawakan Lagu Yellow Milik Coldplay di Pestapora 2024
"Gue mau joget erotis tapi ada anak-anak gue," kata Desta sambil melihat ketiga anaknya di pinggir panggung.
Selanjutnya pertunjukan diambil alih oleh Rina Nose.
Rina Nose tampil atraktif dengan menyanyikan lagu "Mahkluk Tuhan Paling Seksi" dan "Yank".
Baca juga: Tampil di Pestapora 2024, SBY: Masih Ingat Aku?
Sesekali, Rina Nose menunjukkan kemampuan bernyanyinya dengan suara-suara panjang.
Penampilan Andre Taulany and the Girls ditutup dengan lagu "Beraksi" dari KotaK.
Boiyen, Eca Japasal, Erika Carlina, dan Rina Nose bernyanyi bersama menghibur penonton Pestapora.
Baca juga: Jelang Pestapora 2024, SBY Siap Nyanyi dan Melukis, Kejutan Duo Maia dan Mulan Jameela
"Andre, sebagai penutupan rumah tangga langsung aja" kata Desta.
Pestapora digelar selama tiga hari dari tanggal 20-22 September 2024 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.