Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tiket Presale 2 Konser Dewa 19 Featuring All Stars Dijual Hari Ini

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Dewa 19 dan promotior konser Dewa 19 featuring All Stars 2.0 dalam jumpa pers di FX Sudirman, daerah Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (19/9/2024).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Presale 1 penjualan tiket konser Dewa 19 featuring All Stars 2.0 ludes terjual.

Hari ini, Selasa (1/10/2024), tiket presale 2 kembali dijual melalui Tiket.com dan DewaTiket.id.

Adapun tiket presale 2 mulai dijual pada pukul 17.00 WIB sore nanti.

Harga tiket presale 2 tentunya akan lebih sedikit mahal ketimbang presale 1.

Baca juga: Harga dan Program Cicilan Tiket Konser Dewa 19 featuring All Stars 2.0

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut harga tiket presale 2 sebagai berikut:

• CAT 1A : Rp 1.466.250

• CAT 1B : Rp 1.466.250

• CAT 2 : Rp 850.000

• CAT 3A : Rp 510.000

• CAT 3B : Rp 510.000

• CAT 4 : Rp 765.000

• Festival A1 : Rp 1.402.500

• Festival A2 : Rp 1.402.500

• Festival B1 : Rp 765.000

• Festival B2 : Rp 765.000

Baca juga: Dewa 19 Siapkan Program Cicilan 0 Persen untuk Tiket Konser Dewa 19 featuring All Stars 2.0

Sebagai informasi, khusus untuk pembelian tiket melalui DewaTiket.id, calon penonton bisa menikmati program cicilan yang disediakan promotor.

Konser Dewa 19 Featuring All Stars 2.0 akan menghadirkan penyanyi hingga personel musik rock asal Amerika Serikat.

Mereka adalah John Waite dari Bad English, Gary Cherone dan Nuno Bettencourt dari Extreme, Eric Martin dan Billy Sheehan dari Mr. Big, Ron Thal alias Bumblefoot, Dino Jelusick, dan Derek Sherinian.

Baca juga: Dewa 19 Siapkan Program Cicilan 0 Persen untuk Tiket Konser Dewa 19 featuring All Stars 2.0

Selain deretan musisi internasional, konser ini juga akan menghadirkan Ari Lasso, Ello dan Virzha.

Sejatinya konser ini digagas oleh digagas oleh promotor PT Dewa Sembilan Belas All Stars yang bekerja sama dengan PT Mega Bintang Investama.

Konser ini akan diselenggarakan di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat pada 18 Januari 2025.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi