JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan artis Judika Sihotang dan Duma Riris Silalahi dikaruniai anak ke-3.
Judika mengunggah foto tengah menggendong bayi dalam balutan kain biru di samping Duma pada Senin (2/12/2024).
Judika memuji Duma yang telah berjuang melahirkan.
"Wanita hebatku, cinta sejatiku. Aku di sini di sampingmu menemani berjuang untuk kelahiran anak kita," tulis Judika di akun Instagram @jud1ka.
Baca juga: Judika Ungkap Alasan Berat Badannya Naik sampai 5 Kilogram
"I'm lucky to have you in my life. Cepet pulih sayangku @duma_riris," imbuh runner-up Indonesian Idol 2005 itu.
Selain Judika, dua anak mereka juga terlihat berada di rumah sakit menyambut kehadiran adik mereka.
Judika belum mengungkapkan nama anak ketiganya yang berjenis kelamin laki-laki tersebut.
Baca juga: Disebut Penyanyi dengan Bayaran Termahal, Judika: Dulu Dibayar Rp 20.000
Sebagai informasi Judika dan Duma menikah pada 31 Agustus 2013 setelah enam tahun pacaran.
Tahun 2014 mereka dikaruniai seorang putri, Cleo dan seorang putra setahun kemudian.
Sejauh ini rimah tangga keduanya jarang diterpa isu miring.