Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Trailer Film Perang Kota, Chicco Jerikho Dihadapkan pada Misi Berbahaya

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Cinesurya
Penampakan Chicco Jerikho, Ariel Tatum, dan Jerome Kurnia dalam film Perang Kota.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Trailer perdana film Perang Kota telah dirilis.

Trailer film terbaru dari Mouly Surya ini dibuka dengan kekacauan yang terjadi di Indonesia setelah setahun merdeka.

Sosok Chicco Jerikho yang berperan sebagai Guru Isa juga dimunculkan pada trailer ini.

Isa terlihat memiliki banyak urusan penting di tengah kekacauan negara.

Beberapa adegan di tengah memperlihatkan bagaimana sosok Hazil (Jerome Kurnia) memiliki ketertarikan terhadap Fatimah (Ariel Tatum), istri dari Isa.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sinopsis Film Perang Kota, Dibintangi Chicco Jerikho dan Ariel Tatum

Meskipun berada di pihak Guru Isa, Hazil diam-diam memendam rasa terhadap Fatimah.

Konflik cinta dipastikan menjadi salah satu drama yang akan mewarnai keseluruhan cerita Perang Kota.

Namun unsur peperangan dengan misi Guru Isa menghabisi petinggi kolonial Belanda tetap terasa kental di bagian akhir video.

Dilihat sekilas dari cuplikan trailernya, latar tempat Perang Kota dibuat dengan cukup apik oleh tim produksi.

Baca juga: Mouly Surya Membingkai Ulang Sejarah Indonesia dalam Film This City Is a Battlefield alias Perang Kota

Detail-detail kecil set dengan latar tahun 1946 terasa dari bangunan, kendaraan, serta coretan-coretan di temboknya.

Kostum yang dikenakan oleh para pemain juga membawa penonton bernostalgia ke masa kemerdekaan Indonesia.

Sebagai informasi, Perang Kota merupakan adaptasi dari novel berjudul Jalan Tak Ada Ujung karya Mochtar Lubis.

Sayangnya, belum ada keterangan lebih lanjut soal tanggal perilisan Perang Kota.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi