Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Libur Tahun Baru, Raisa Ajak Zalina ke Candi Prambanan untuk Pertama Kalinya

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Raisa di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (30/5/2024).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com – Penyanyi Raisa Andriana akan menjadi salah satu pengisi acara di festival Swara Prambanan yang digelar pada 31 Desember 2024 di Candi Prambanan, Yogyakarta.

Kesempatan ini disambut antusias oleh Raisa, terutama karena ia dapat membawa keluarganya untuk berlibur sekaligus di tengah pekerjaannya sebagai penyanyi.

"Saya ingin mengajak anak saya melihat Candi Prambanan karena dia belum pernah ke sana. Setiap tahun baru, acara kami selalu berbeda-beda, tapi tahun ini benar-benar spesial," ujar Raisa dalam konferensi pers di Sarinah, Jakarta Pusat, Senin (16/12/2024).

Baca juga: Raisa dan Vina Panduwinata Tampil di Swara Prambanan 2024

Ini bukan pertama kalinya Raisa membawa Zalina, putrinya yang kini berusia hampir enam tahun, ke acara manggung.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Raisa, Zalina sudah cukup besar untuk memahami situasi, baik saat berada di backstage maupun sebagai penonton.

"Kalau di backstage, Zalina bisa hangout dengan anak-anak kru atau keluarga dari personel band. Tapi kadang dia juga suka bilang, ‘Aku mau jadi penonton aja,’ jadi dia nonton seperti audiens lainnya," kata Raisa.

Baca juga: Rilis Si Paling Mahir, Raisa Beri Penyemangat untuk Orang-orang yang Berjuang Sendirian

Raisa menambahkan, tahun ini akan menjadi pengalaman pertama bagi Zalina mengunjungi Candi Prambanan.

Sebagai ibu, Raisa berencana memperkenalkan sejarah dan kisah di balik keindahan candi tersebut kepada putri semata wayangnya.

"Saya yakin Zalina pasti kagum melihat Prambanan karena ukurannya yang besar dan masif, apalagi untuk anak-anak. Kisah-kisahnya juga menarik, jadi saya ingin memanfaatkan kesempatan ini untuk bercerita tentang sejarahnya," kata Raisa.

Raisa merasa bahagia karena akhir tahun ini ia bisa menggabungkan waktunya bekerja dan berlibur bersama keluarga.

Baca juga: Merdunya Raisa Cover Lagu NMIXX “Love Is Lonely” sampai di Repost Langsung Artisnya

"Tahun baru kali ini benar-benar membuat saya senang karena bisa sekalian wisata bersama keluarga," lanjut Raisa.

Selain Raisa, festival Swara Prambanan 2024 juga akan dimeriahkan oleh penampilan dari sejumlah musisi ternama seperti Vina Panduwinata, Nadin Amizah, JKT48, Feel Koplo, dan Mocca.

Festival ini menawarkan pengalaman unik melalui perpaduan seni, budaya, dan musik di tengah keindahan Candi Prambanan.

Tiket festival Swara Prambanan sudah dapat dibeli melalui situs resmi swaraprambanan.com, dengan harga mulai dari Rp 325.000 hingga Rp 425.000.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi