JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Denny Sumargo kembali dipercaya bermain film sekuel Miracle in Cell No. 7, yakni 2nd Miracle in Cell No. 7, sebagai Kepala Lapas bernama Hendro.
Akting di 2nd Miracle in Cell No. 7 terasa berbeda bagi Denny karena dalam kehidupan di balik layar ia sudah dikaruniai anak perempuan dari pernikahannya dengan Olivia Allan.
Sebagai informasi, film ini mengangkat kisah kedekatan ayah dengan anak perempuan, remake dari film Korea Selatan tahun 2013.
Baca juga: Denny Sumargo Menangis Usai Menonton 2nd Miracle in Cell No.7
"Memang relate sih jadinya. Waktu aku main di film pertama dan kedua memang beda rasa sih. Yang pertama kan belum punya anak ya, yang kedua udah punya anak dan kebetulan cewek lagi, jadi berasa," tutur Denny saat gala dinner 2nd Miracle in Cell No. 7 di daerah Thamrin, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Keterkaitan dengan kehidupan aslinya ini membantu Denny dalam merasakan lapisan-lapisan emosi Hendro.
Mantan pebasket nasional ini merasa seorang ayah membesarkan anak perempuan tidak sama seperti seperti membesarkan anak laki-laki.
Baca juga: Denny Sumargo Menangis Usai Dengar Kisah Hidupnya, Talitha Curtis: Kakak Kok Nangis Sih
"Aku bisa ngerasain di situ yang paling jelas adalah aduh kalau anak gue, Biel, kayak gini ancur banget sih perasaan gue. Apalagi kalau (akting) jadi bapaknya terus dia udah enggak bisa berbuat apa-apa kepada anaknya sebagai bapak kandung," ucap Denny.
2nd Miracle in Cell No. 7 melanjutkan kisah Ika Kartika (Graciella Abigail) yang sudah dua tahun ditinggalkan ayahnya, Dodo Rozak (Vino G. Bastian), usai dihukum mati di penjara.
Ika harus tinggal bersama Hendro dan Linda (Agla Artalidia).
Film ini akan tayang di bioskop mulai 25 Desember 2024.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.