KOMPAS.com - Aktor Sebastian Stan membuatnya ibunya, Georgeta Orlovsch, kesal soal penampilannya saat menghadiri Academy Awards ke-97 atau Oscar 2025, Senin (3/3/2025).
Georgeta yang dibawa oleh bintang The Apprentice itu sebagai pendampingnya di karpet merah Oscar 2025, menjelaskan alasan dia tidak senang dengan penampilan putranya pada malam itu.
"Dia sangat kesal karena saya tidak bercukur malam ini," ujar Sebastian Stan kepada Zuri Hall saat acara karpet merah Live From E! The Oscars di luar Dolby Theatre, Minggu (2/3/2025) malam waktu AS.
Baca juga: Florence Pugh dan Sebastian Stan Dipastikan Tampil dalam Film Thunderbolts Marvel
"Jadi ketika saya mengatakan kepadanya bahwa saya tidak bisa karena saya harus melakukan peran lain - dia lebih suka saya tidak memelihara jenggot," tambahnya.
Meski sempat kesal, Georgeta juga tidak dapat menahan diri untuk tidak memuji putranya yang masuk nominasi Aktor Terbaik bersama dengan Timothée Chalamet dari A Complete Unknown, Adrien Brody dari The Brutalist, Ralph Fiennes dari Conclave, dan Colman Domingo dari Sing Sing.
"Dia bekerja sangat keras sehingga dia layak mendapatkan yang terbaik dan saya sangat bangga. Dia sangat menggemaskan," ucap Georgeta.
Baca juga: Flow Jadi Film Animasi Terbaik Oscar 2025, Kalahkan The Wild Robot
Sementara itu, Sebastian tidak percaya bahwa ia mendapatkan nominasi Oscar pertamanya.
"Ini tidak nyata. Saya sangat senang berada di sini bersamanya karena Anda tidak pernah benar-benar berpikir bahwa ini akan terjadi. Anda menontonnya di TV dan Anda tumbuh bersama Jack Nicholson, Al Pacino dan Denzel Washington dan semua orang ini, jadi fakta bahwa kami ada di sini sungguh luar biasa," tutur Sebastian Stan.
Sebastian, yang memulai karirnya pada 1994 sebelum mendapatkan peran besar pertamanya di Gossip Girl sebagai sosialita Upper East Side, Carter Baizen, mengungkapkan kegembiraannya karena bisa mengajak ibunya ke Oscar.
Baca juga: Kieran Culkin Dinobatkan sebagai Aktor Pendukung Terbaik di Oscar 2025
"Sudah lama sekali, tapi saya harus mengajaknya ke sini," ujarnya.
Saat pasangan ibu dan anak ini menyelesaikan penampilan mereka di karpet merah, Sebastian dengan manisnya memberikan kecupan di pipi Georgeta.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.