Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Selain di Indonesia, Film Qodrat 2 Akan Tayang di Luar Negeri

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Deretan pemain film Qodrat 2 dalam jumpa pers perilisan trailer di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis.
|
Editor: Ira Gita Natalia Sembiring

JAKARTA, KOMPAS.com – Film Qodrat 2 karya sutradara Charles Gozali dipastikan akan tayang di luar negeri.

Setelah tayang di Indonesia saat Lebaran, sekuel dari Qodrat ini akan dirilis serentak pada 17 April 2025 di Malaysia, Brunei, dan Singapura.

“Sudah pasti Malaysia dan Brunei akan tayang pada 17 April 2025. Setelah tayang di Indonesia, film ini akan dilanjutkan ke Malaysia dan Brunei, kemudian juga Singapura pada hari yang bersamaan,” kata Linda Gozali selaku produser dalam jumpa pers Qodrat 2 di daerah Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Baca juga: Jadi Produser Eksekutif Qodrat 2, Dian Sastro Puji Perkembangan Film Horor Indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Namun, Linda belum dapat menginformasikan negara lain yang mungkin akan menayangkan film yang dibintangi oleh Vino G Bastian dan Acha Septriasa ini.

“Menyusul setelah itu, kita akan tunggu kabar beritanya. Karena dalam perjalanan Qodrat 2 ini, kami berdua dengan Pak Sunil sedang berbicara dengan berbagai pihak,” ungkap Linda.

“Tentunya, kita menginginkan semakin banyak orang yang mengenal Ustaz Qodrat. Hal itu tentu akan semakin baik untuk perfilman kita,” tambah Linda.

Baca juga: Tantangan Acha Septriasa Main di Film Qodrat 2, Adegan Fighting Berbahaya hingga Kesurupan Berkali-kali

Film Qodrat 2 dibintangi oleh Vino G. Bastian, Acha Septriasa, Della Dartyan, Hana Saraswati, Donny Alamsyah, dan Septian Dwi Cahyo.

Film ini melanjutkan kisah Ustaz Qodrat setelah pertarungannya melawan Assu’ala di film pertama.

Kali ini, perjalanan Ustaz Qodrat berlanjut dalam upayanya mencari istrinya, Azizah, yang mengalami depresi setelah menyerahkan keimanannya kepada Assu’ala demi menyelamatkan Alif.

Setelah sempat dirawat di rumah sakit jiwa, Azizah kini bekerja di sebuah pabrik pemintalan.

Namun, pabrik tersebut justru menyimpan misteri mengerikan.

Serangkaian kematian misterius terjadi akibat ritual iblis yang dilakukan pemilik pabrik demi pesugihan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi