Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Alasan Epy Kusnandar Comeback Main Film Setelah Vakum 2 Tahun

Baca di App
Lihat Foto
Ady Prawira Riandi/ Kompas.com
Epy Kusnandar dan Karina Ranau tengah menghadapi masalah di mana keduanya harus menjalani hubungan jarak jauh Garut-Jakarta.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Epy Kusnandar kembali bermain film setelah beberapa tahun vakum.

Sang istri, Karina Ranau, mengatakan bahwa Epy mengambil tawaran tersebut karena ingin melepaskan identitas "Kang Mus" yang selama ini melekat pada dirinya.

Epy ingin lebih dikenal sebagai Epy Kusnandar, dengan citra baru yang lebih beragam.

Baca juga: Dukungan Epy Kusnandar Saat Sang Istri Jualan Takjil

Kang Mus sendiri adalah karakter dalam sinetron Preman Pensiun yang pernah dibintangi Epy.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Emang dia kepingin ya kita tidak bermaksud menyinggung pihak tertentu ya, dia itu kepengin move on dari yang orang-orang tahu sebenarnya hanya kang kang kang aja. 'Saya pengin jadi Epy Kusnandar, pengin citra baru',” ujar Karina di Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (6/3/2025).

Karina menambahkan, Epy sering bergurau dengan mengatakan bahwa "Kang Mus" ada di Bandung, bukan di Jakarta.

Baca juga: Istri Epy Kusnandar Jualan Takjil, Masak dari Subuh hingga Pakai Bando Barcode Qris

“Itu mah udah enggak ada orangnya. Itu di Bandung orangnya, saya kepingin jadi Epy Kusnandar tapi gimana caranya, karena enggak tenang lah jalan ke mana gitu, kita mau quality time juga enggak bisa, dipanggilnya nama perannya,” kata Karina.

“Jadi dia bilang ‘ya udah saya lagi tertantang pengin main film’ karena kan berbagai macam karakter yang menantang,” ujar Karina.

“Jadi dia lagi menata itu dan tertantang di dunia perfilman dan alhamdulillah lagi berjalan. Beliau suka enggak nyaman lah, tapi kan itu (peran di sinetron) kan kebanggaan ya legend, cuma ya kadang ada saatnya lelah juga sih,” tutur Karina.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi