KOMPAS.com – Aktris dan penulis Natasha Rizky mengungkapkan, dirinya tidak menutup kemungkinan untuk menikah lagi setelah bercerai dari Desta pada tahun 2023.
Namun, hingga saat ini, Natasha Rizky belum menemukan sosok yang benar-benar cocok dengan kriterianya.
Baca juga: Tangis Haru Desta Saat Bacakan Puisi Karya Natasha Rizky
Dalam perbincangan di kanal YouTube Denny Sumargo, Natasha mengaku dirinya tetap memiliki keinginan untuk membangun rumah tangga kembali, terutama dengan seseorang yang bisa membimbingnya dalam kehidupan beragama.
"Bukan Aca merasa sok iye, lebih baik. Tapi yang Aca mau enggak ada di situ, qadarullah sampai saat ini belum ada (yang cocok)," ujar Natasha, yang akrab disapa Aca, dikutip Jumat (14/3/2025).
Baca juga: Natasha Rizky dan Peran Emosionalnya di Film Keajaiban Air Mata Wanita
Meski sempat merasakan ketertarikan kepada beberapa orang, Natasha Rizky menegaskan, aspek spiritual dan agama menjadi pertimbangan utama dalam mencari pasangan hidup.
"Kalau sudah ada sparkling, tapi yang paling penting, secara agamanya enggak ada. Ya sama aja bohong, ngapain, malah gue bikin ujian baru lagi," tambahnya.
Sebagai seorang ibu tiga anak, Natasha juga merasa bahwa kehadiran sosok suami dalam hidupnya tetap penting.
"Aca nggak mau bilang nggak mau nikah lagi ya. Ya mau lah, pasti," kata Natasha Rizky
"Di satu sisi juga Aca merasa perlu ada yang mengimami Aca juga. Ada yang perlu ngarahin Aca," imbuhnya.
Baca juga: Foto Natasha Rizky Tetap Dipajang meski Sudah Setahun Berpisah, Desta: Gue Enggak Bisa Ngilanginnya
Meski begitu, Natasha Rizky tidak terburu-buru dalam mengambil keputusan.
Natasha Rizky memilih untuk berserah kepada ketetapan Tuhan dan menunggu waktu yang tepat jika memang jodohnya telah tiba.
Ada pun, Natasha Rizky (31) menikah dengan Desta (47) pada 2013 dan berpisah pada 2023 setelah 10 tahun menjalani rumah tangga.
Baca juga: Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron
Dari pernikahan ini, Natasha Rizky dan Desta dikaruniai 3 anak.
Meskipun telah berpisah, keduanya tetap membangun kehangatan dan kebersamaan dalam membesarkan anak-anak mereka.
Baca juga: Ada Keinginan Menikah Kembali, Natasha Rizky: Syukur-syukur sama Desta Lagi
Profil Natasha RizkyNatasha Rizky Pradita, lahir pada 23 November 1993 di Jakarta.
Natasha Rizky adalah seorang aktris, presenter, dan model yang memulai kariernya di dunia hiburan sebagai runner-up kedua dalam ajang pemilihan Gadis Sampul tahun 2008.
Baca juga: Natasha Rizky Beri Syarat untuk Comeback Akting Lewat Film KAMAWA
Ia merupakan anak bungsu dari lima bersaudara, putri pasangan Dasnir Makmur Sutan Bagindo Alam dan Elmawita, yang berasal dari Bukittinggi, Sumatera Barat.
Natasha memulai karier aktingnya dengan peran sebagai Putri dalam sinetron "Cinta Cenat Cenut" pada tahun 2011, yang turut melambungkan namanya di industri hiburan Indonesia.
Baca juga: Jawaban Desta dan Natasha Rizky Saat Didoakan Rujuk
Pada 21 April 2013, Natasha menikah dengan Deddy Mahendra Desta, seorang musisi dan aktor.
Namun, pernikahan mereka berakhir pada 19 Juni 2023.
Kini, Natasha Rizky mulai dikenal juga sebagai penulis.
Baca juga: Respons Santai Natasha Rizky Didoakan Anaknya untuk Rujuk dengan Desta
Natasha Rizky telah menerbitkan beberapa buku yang mencerminkan perjalanan dan pemikirannya.
Berikut adalah karya-karya yang telah ia hasilkan:
- Katanya Nikah Muda: Buku ini mengisahkan pengalaman pribadi Natasha mengenai pernikahan di usia muda, menawarkan perspektif dan pembelajaran dari perjalanannya.
- Catatan Kronik: Dirilis pada Juli 2022, buku ini merupakan kumpulan puisi yang menggambarkan kehidupan dan introspeksi diri, disertai ilustrasi yang menarik.
- Kamu Tidak Istimewa: Diluncurkan pada tahun 2023, buku ini berisi kumpulan puisi yang mengeksplorasi tema-tema kehidupan dan perasaan, memberikan pandangan mendalam tentang makna di balik setiap pengalaman.
- Ternyata Tanpamu: Buku puisi terbaru Natasha yang diterbitkan pada Februari 2025 ini menggambarkan perjalanan emosi dan refleksi diri dalam menghadapi kehilangan, menawarkan perspektif tentang menemukan kelegaan dan warna hidup baru tanpa kehadiran seseorang.
Melalui karya-karyanya, Natasha Rizky terus berkontribusi dalam dunia literasi Indonesia, berbagi pengalaman dan pemikirannya dengan para pembaca.