JAKARTA, KOMPAS.com — Artis peran Luna Maya memberikan komentar setelah Ifan Seventeen resmi ditunjuk menjadi Direktur Utama PT Produksi Film Negara (PFN).
Luna Maya mengaku tak masalah dengan penunjukan Ifan sebagai Dirut PFN. Namun, ia berpendapat ada baiknya posisi tersebut diisi oleh orang yang berkompeten di bidangnya.
“Kalau aku, secara pribadi, bukan karena dia (Ifan) seorang musisi atau apapun, siapapun boleh. Kalau aku lihatnya lebih ke kayak, ini kan adalah lembaga, misalkan Perusahaan Film Negara (PFN), yang lama dan tidak ada gaungnya,” kata Luna saat ditemui di daerah Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Baca juga: Kritik Pelaku Film Setelah Ifan Seventeen Ditunjuk Dirut PFN
“Mungkin kalau menurut aku, correct me if I’m wrong mungkin aku bisa salah, tapi akan lebih sempurna kalau kami yang ada di industri ini dilibatkan, yang mencoba untuk dikasih amanah itu. Tapi sekali lagi, kita enggak boleh mengucilkan profesi lain ataupun Ifan. Pada akhirnya, kita harus memberikan dia kesempatan,” tambah Luna.
Luna berpikir positif jika Ifan memiliki niat yang baik untuk memajukan industri film Tanah Air.
“Kalau dia punya semangat di pekerjaannya, dia sangat bersemangat untuk berkontribusi memberikan perbaikan atau membuat konten dan film yang menguntungkan untuk negara, serta membesarkan ekosistemnya, bisa memberikan sesuatu yang segar, enggak apa-apa. Aku sangat kasih dia kesempatan,” tutur Luna Maya.
Lebih lanjut, Luna tak menampik bahwa ia sempat bingung dengan penunjukan Ifan Seventeen sebagai Dirut PFN.
Baca juga: Luna Maya Pastikan Adegan Panas di Main Api Dikerjakan dengan Profesional, Sampai Wajib Tanda Tangan
“Kaget dan bingung. Kalau dari industri perfilman, kami berharap yang bisa mewakili adalah orang yang mengerti tentang industri,” ucap Luna Maya.
Kekasih Maxime Bouttier ini hanya berpesan agar Ifan bisa mengemban tugasnya dengan baik ke depan.
“Ifan harus ekstra memiliki lagi (pemahaman dan usaha), kalau dia senang, aku open aja. Industri ini bukan cuma milik para pekerja perfilman, tapi buat semua pecinta perfilman. Aku enggak mau mengotak-ngotakkan,” ungkap Luna.
“Kasih kesempatan juga buat dia buktikan,” ujar Luna Maya menambahkan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.